PAUD Mawar Peringati Gernas Baku bersama Siswa dan Orang Tua
blokbojonegoro.com | Sunday, 06 May 2018 16:00
Reporter: M Safuan
blokBojonegoro.com - Guna memperingati pencanangan Gerakan Nasional Orang Tua Membaca Buku (Gernas Baku) secara Nasional, Himpunan Pendidik Anak Usia Dini (Himpaudi) bersama siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Mawar turut meramaikan Gernas Baku tersebut di halaman Pos PAUD Mawar Kelurahan Ngrowo, Kecamatan Bojonegoro.
Kegiatan tersebut diikuti seluruh Siswa PAUD Mawar dan orangtua siswa yang membaca sekaligus menceritakan isi buku kepada masing-masing siswa PAUD setelah orang tuanya membaca isi buku tersebut.
Menurut Pengelola Pos PAUD Mawar Kelurahan Ngrowo, Erlin Sulistyorini, Gernas Baku ini merupakan upaya untuk memberikan pengetahuan kepada orang tua siswa tentang pentingnya membaca buku, karena membaca adalah jendela ilmu.
"Selain Gernas Baku ini juga untuk menanamkan cinta membaca buku kepada anak usia dini," sambung Erlin kepada blokBojonegoro.com
Dengan membaca yang didampingi oleh orang tua anak-anak akan lebih nyaman serta lebih mudah mendapatkan wawasan lebih luas. Terlebih lagi, orang tua bisa langsung menerangkan isi buku sekaligus akan mempererat hubungan antara anak dan orangtua.
Salah satu orang tua, Endang Winasih mengatakan, dengan belajar membaca buku bersama anaknya dapat membangkitkan semangat serta dapat menambah pengetahuan.
"Dengan adanya Gernas Baku semoga ke depan tidak hanya dilaksanakan di lembaga pendidikan saja, namun juga dilakukan dirumah," tutupnya kepada blokBojonegoro.com. [saf/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini