Pilkada Bojonegoro 2018
Quick Count Tim Mulyo-Atine, Paslon 3 Unggul Sementara
blokbojonegoro.com | Wednesday, 27 June 2018 21:00
Kontributor: Apriani
blokBojonegoro.com - Dari penghitungan cepat atau quick count untuk hasil sementara Pilkada Bojonegoro tahun 2018 ini, Pasangan Calon (Paslon) nomor urut tiga terpantau masih unggul dari paslon lainnya.
Dari hasil pantaun hitung cepat di sekretariat Tim Paslon Mulyo-Atine yang bekerjasama dengan Republic Institute, perolehan sementara untuk nomor urut 1: 28,00%, nomor urut 2: 19,84%, nomor urut 3: 28,82%, dan nomor urut 4: 23,33%.
"Untuk data 71,07% nanti itu akan terus berkurang kalau sudah diinput. Selesainya belum tahu sampai kapan yang jelas kita terus berupaya untuk mendapatkan datanya," ujar tim quick count, Erik kepada blokBojonegoro.com.
Sedangkan untuk saat ini presentasi TPS yang telah diinput sekitar 36,34% dengan total jumlah TPS se-Kabupaten Bojonegoro ada 2.408 TPS, jadi ada 875 TPS yang datanya telah diinput.
Terpisah, data hitung cepat sementara dari tim quick count paslon nomor 3 Anna-Wawan terpantau masih bertengger memimpin perolehan suara sementara, yaitu paslon 1: 24,62%, paslon 2: 18,93, paslon 3: 32,44 dan paslon 4: 24,1. [ani/mu]
Tag : pilkada, pilbup bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini