Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Orang Tua Siswa Keluhkan Pengesahan Pengumuman Dari Disdik

blokbojonegoro.com | Monday, 09 July 2018 10:00

Reporter : M Safuan

blokBojonegoro.com -
Ratusan orang tua siswa, memadati SMPN 2 Bojonegoro, guna menunggu hasil pengesahan pengumuman siswa didik baru. Pasalnya Hari ini Senin (9/7/2018) pengumuman Penerimaan Pesrta Didik Baru (PPDB) secara serentak akan diumumkan.

Namun pengumuman PPDB itu banyak dikeluhkan oleh orang tua siswa. Sebab, pengumuman penerimaan siswa itu tidak kunjung diumumkan pihak sekolah, akan tetapi harus menunggu pengesahaan dari Dinas Pendidikan Bojonegoro.

Salah satu orang tua siswa, Jiman mengeluhkan lamanya pengumuman itu keluar. "Saya sejak pagi menunggu pengumuman PPDB, tapi sampai saat ini belum ada pengumuman," keluhnya.

Jiman melanjutkan, padahal penerimaan siswa  itu sudah bisa diketahui melalui sekolah, tapi kenapa ada pengesahan dari Disdik pula.

Terpisah, saat ditemui blokBojonegoro.com, perwakilan SMPN 2 Bojonegoro, Wiwik Sukesih membenarkan saat ini pengumuman penerimaaan siswa menunggu pengesahaan dari Disdik Bojonegoro.

"Setelah disahkan pengumuman itu ditempelkan di papan pengumuman sekolah, dan bisa melakukan pendaftaran ulang," terang Wiwik kepada blokBojonegoro.com

Untuk itu, diharapkan kepada orang tua siswa, agar bersabar karena pihaknya juga menunggu  pengesahan pengumuman dari Disdik Bojonegoro, namun yang pasti pengumuman itu bisa dilihat di papan pengumuman sekolah.[saf/ito]

Tag : ppdb, online, siswa, smp



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini