Kantor Bakorwil Bojonegoro Masuk Opsi Tempat Tes CPNS
blokbojonegoro.com | Tuesday, 11 September 2018 17:00
Reporter: Sutopo
blokBojonegoro.com - Tahapan seleksi tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) terus digodok, salah satunya adalah penentuan tempat. Kantor Bakorwil Bojonegoro direncanakan masuk pertimbangan sebagai tempat pelaksanaa.
"Untuk tempat masih proses. Bakorwil Bojonegoro masuk pertimbangan. Tapi belum final," kata Kepala Badan Kepegawaian Pelatihan dan Pendidikan (BKPP) Pemkab Bojonegoro, Zainuddin.
Menurutnya, semua masih dalam proses. Pelaksanaan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2018 di wilayah Kabupaten Bojonegoro sebesar Rp417.568.000 untuk formasi 384 CPNS.
Dikatakan, pemilihan tempat juga dilakukan di Lamongan, Madiun dan tempat lainnya. Sebab, pelaksanaanya seleksi CPNS nantinya akan dilakukan secara serentak.
Jumlah 384 CPNS tersebut meliputi khusus K2 sebanyak 245 orang. Tenaga guru sebanyak 16 orang, tenaga kesehatan sebanyak 93 orang dan tenaga teknis 30 orang.
"Info PNS reccananya akan dibuka oleh BKN pusat mulai tanggal 19 September 2018. Itu kalau tidak molor, nantinya dilakukan secara serentak seluruh Indonesia," beber Zainuddin. [top/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini