Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Layanan SIM Ditutup 4 Hari Saat Pemilu

blokbojonegoro.com | Sunday, 14 April 2019 10:00

Layanan SIM Ditutup 4 Hari Saat Pemilu

Reporter : M. Safwan

blokBojonegoro.com - Bagi masyarakat yang akan mengurus SIM di Satlantas Polres Bojonegoro,  wajib mencatat masa libur pelayanan tersebut agar tidak kecele. Layanan pembuatan maupun perpanjangan SIM akan ditutup selama 4 hari di gelaran Pemilu 2019.

"Pelayanan SIM di Polres Bojonegoro libur mulai tanggal 17 sampai dengan 20 April 2019. Pelayanan SIM kami buka kembali mulai tanggal 22 April 2019," kata Kasatlantas Polres Bojonegoro AKP Aristianto dalam rilis tertulisnya, Sabtu (13/4/2019).

Kendati begitu, Aris meminta masyarakat yang ingin memperpanjang masa berlaku SIM, tidak perlu khawatir. Sebab, pihaknya memberikan masa tenggang selama 6 hari mengurus perpanjangan SIM. Yakni, 22-27 April 2019.

"Bagi pemohon perpanjangan SIM yang masa berlakunya habis tanggal 17-20 April 2019 dapat diperpanjang selama masa tenggang, yaitu mulai 22 sampai 27 April 2019," terangnya.

Namun Kasatlantas juga mewanti - wanti pemohon perpanjangan SIM agar tak melewatkan masa tenggang yang diberikan. Khususnya bagi masyarakat yang masa berlaku SIM-nya akan habis antara 17-20 April 2019. Jika terlewatkan, maka pemohon wajib mengurus SIM baru.[oel/lis]

Tag : sim, pemilu



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini