Lupa Matikan Kompor, Dapur di Pilanggede Hangus Terbakar
blokbojonegoro.com | Wednesday, 24 July 2019 13:00
Foto: Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bojonegoro
Kontributor : Muhammad Qomarudin
blomBojonegoro.com - Nasib naas menimpa Samsul Anam (56), warga Dusun Pilangsari RT 05 RW01 Desa Pilanggede, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro, Rabu (24/7/2019).
Ia terpaksa harus merelakan sebagian dapur rumahnya habis dilalap si jago merah akibat lupa mematikan kompor gas saat sedang merebus air.
Kepala Bidang (Kabid) Pengendalian Kebakaran, Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bojonegoro, Sukirno, menceritakan kronologi kejadian bermula ketika korban memasak menggunakan kompor gas dan lupa mematikanya.
Dinding dapur yang terbut dari bambu menyebabkan api menjalar dengan cepat. Kebakaran sendiri terjadi sekitar pukul 10.20 WIB dan Pos kota Dinas Damkar menerima laporan pukul 10.31 WIB. Kemudian pada pukul 10.45 WIB Damkar sampai di lokasi.
Namun, saat datang dilokasi ternyata kebakaran berhasil dipadamkan oleh masyarakat setempat pukul pada 10.40 WIB. Selanjutnya petugas pemadam yang sudah dilokasi melaksanakan pembasahan dan pendinginan sampai pukul 11.10 WIB.
"Kita mengerahkan 2 unit mobil pemadam dan 8 personil dari pos kota," jelasnya.
Dalam peristiwa tersebut tidak ditemukan korban jiwa. Namun, kerugian ditaksir mencapai Rp. 1.500.000 yang meliputi rumah dapur semi permanen ukuran 4 x 8 m terbakar 30% dan peralatan memasak.[din/ito]
Tag : kebakaran, bojonegoro, pilanggede, balen
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini