06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |   18:00 . Diduga Tak Sesuai Spesifikasi, Dua Pembangunan Jalan di Bojonegoro Disidik Kejaksaan   |   17:00 . Judi Online Sebabkan 978 Pasangan di Bojonegoro Cerai   |   16:00 . Jumping Teknologi, Wenseslaus Manggut: Tantangan dan Peluang Industri Media Digital   |   15:00 . Suwarjono: Media Lokal saat ini Tidak Baik-baik Saja, Inilah Tantangan di Tengah Digitalisasi   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Persibo Bojonegoro Rencanakan Uji Coba Lawan Persela Lamongan

blokbojonegoro.com | Sunday, 01 September 2019 11:00

Persibo Bojonegoro Rencanakan Uji Coba Lawan Persela Lamongan

Kontributor : Muhammad Qomarudin

blokBojonegoro.com - Persibo Bojonegoro  mengagendakan laga ujicoba melawan Persela Lamongan. Rencananya laga uji coba untuk mempersiapkan diri menuju putaran kedua Liga 3 Jatim 2019 itu akan digelar pada jeda kompetisi putaran pertama ini.

Media Officer Persibo Bojonegoro, Mahfudin Akbar menyebutkan, hingga saat ini manajemen Laskar Angling Dharmo masih melakukan komunikasi dengan dengan tim kontestan Liga 1 Indonesia tersebut.

“Nanti terkait kejelasan jadwalnya akan diinfokan, yang pasti manajemen sudah menghubungi Persela, tinggal menyamakan jadwalnya saja," ujar pria yang akrab disapa Anin tersebut.

Dipilihnya tim yang berjuluk Laskar Angling Joko Tingkir ini sebagai lawan Persibo sebenarnya bukan tanpa sebab. Persela Lamongan adalah salah satu tim besar asal Jawa Timur. Bahkan banyak tim dari kota besar harus tunduk saat melawan Persela Lamongan.

Selain menggelar agenda uji coba, manajemen dan tim pelatih Persibo juga akan melakukan evaluasi menyeluruh terhadap punggawa yang kini dimiliki. Bisa jadi pemain yang dianggap kurang berkembang akan dicoret pada jendela tranfer sebelum putaran kedua bergulir.

“Kami akan memaksimalkan waktu yang ada untuk melakukan evaluasi. Bagi pemain yang kurang mendapat jatah bermain, akan kami coret. Sebab kita tak main-main dalam memilih pemain,” ujar Pelatih Persibo, Muhammad Nadhief.

Menurut Andik Robot, sapaan akrab dari Muhammad Nadhief, ia sudah mengantongi nama-nama baru yang akan ia seleksi pada jeda putaran pertama ini. Akan tetapi ia belum bisa membeberkan siapa calon pemain yang akan didatangkan tersebut.

"Saya belum berani membeberkanya, tetapi pemain tersebut pernah berlaga di Negara Timor Leste," tutupnya kepada blokBojonegoro.com.[din/lis]

Tag : Persibo, uji coba



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat