Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Hari Aids Sedunia di Bojonegoro

Hidup Sehat, Tak Henti Kampanyekan Penaggulangan HIV

blokbojonegoro.com | Sunday, 01 December 2019 15:00

Hidup Sehat, Tak Henti Kampanyekan Penaggulangan HIV

Kontributor: Muhammad Qomaruddin

blokBojonegoro.com - Car Free Day (CFD) di alun-alun Bojonegoro, Minggu (1/12/2019) pagi, berbeda dengan CFD biasanya. Pasalnya beberapa pegiat dan peduli HIV di Kota Ledre tak henti mengakampanyekan penanggulangan HIV, serta dukungan terhadap ODHA (Orang Dengan HIV-AIDS).

Seperti paguyuban Kange Yune, Dinas Kesehatan (Dinkes), Komisi Penanggulangan Aids (KPA), Pita Merah, Palang Merah Indonesia (PMI), Forum Radio Bojonegoro (FRB), SSR TB Care Aisyiyah, mahasiswa dan komponen yang lainnya. Mereka yang peduli HIV juga membagikan bunga, selebaran dan yang lainnya.

Namun berbeda dengan FRB yang membuka panggung melakukan talkshow yang mengundang Dinkes dan anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro. "Dinkes, Puskesmas di Bojonegoro memberi ruang kepada ODHA. Berilah ruang dan kesempatan kepada saudara kita, jangan sampai tidak dilayani apalagi dikucikan," kata anggota komisi C DPRD Kabupaten Bojonegoro, Didik Trisetiyo Purnomo.

Alumni Akes Rajekwesi Bojonegoro itu menuturkan, peran pemerintah dan DPRD dalam penanggulangan HIV terus dilakukan. "Termasuk beberapa waktu lalu juga sudah mengesahkan Perda tentang HIV," tuturnya saat hadir pada talkshow di panggung terbuka CFD di alun-alun.

Sementara itu, Kasi Penyakit Menular Dinkes Kabupaten Bojonegoro, Wheny Dyah mengkampanyekan, kalau HIV tidak hanya masalah kesehatan, tetapi banyak kaitan lainnya sehingga memunculkan penyakit ini. "Mari bersama-sama menyampaikan akan bahaya dan cara penularan penyakit ini. Termasuk kaum milenial bisa mencari informasi di internet," ungkapnya.

Ia berharap untuk masyarakat tidak menjauhi penderita HIV, tetapi cukup menjauhi virusnya. Sehingga melalui Hari Aids sedunia ini, semua masyarakat ikut mengkampanyekan hidup berperilaku sehat.

Tampak dalam CFD tersebut beberapa penampilan juga menarik masyarakat yang sedang menikmati CFD. Pasalnya flashmoop para ODHA di Kabupaten Bojonegoro bersama-sama melakukan joget, sebagai bentuk jiwa dan raganya tetap sehat dengan berobat rutin. [din/ito]

Tag : hiv, aids, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini