Proyek Lapangan Gas JTB
Satu Alat Sampai Lokasi JTB, Masih ada 5 Lagi, Ini Jadwalnya
blokbojonegoro.com | Sunday, 08 December 2019 11:00
* Foto multiaxle truk-1 yang membawa absorber section 2 di rest area jembatan timbang Baureno sempat jadi tontonan warga.
Reporter: Nur Muharrom
blokBojonegoro.com - Multiaxle truk-1 yang membawa absorber section 2 dengan berat 98 ton akhirnya mendarat dengan selamat di lokasi proyek GPF Jambaran Tiung Biru (JTB). Sedangkan Multiaxle truk-2 yang membawa absorber section 3 saat ini di rest area jembatan timbang Baureno.
Moving alat untuk proyek GPF JTB ini melewati perjalanan dari BBI Pasuruan ke Jetty Maspion Gresik dan dilanjutkan Heavy Inland Transport (HIT) dari Jetty Maspion Gresik melewati Lamongan- Bojonegoro sejauh 140 Kilometer, melintas jalan nasional dengan tantangan beberapa jembatan yang membentang.
"Untuk absorber section 3 dengan berat 103 ton saat ini sudah sampai di rest area jembatan timbang turut Kecamatan Baureno, Bojonegoro. Alat kedua ini sampai di Bojonegoro timur pada pukul 03.20 Minggu (8/12/2019)," jelas Site Manajer RJJ PT Rekind, Zainal Arifin.
Absorber section 3 dengan berat 103 ton ini memiliki panjang 16 meter dan diameter 4 meter. Sedangkan multiaxle truk (truk pengangkut alat) memiliki berat 65 ton panjang 27 meter, lebar 3 meter dan axle 18.
Menurut Zainal Arifin, 4 alat lainnya masih di BBI Pasuruan menunggu jadwal pengiriman. Moving alat sendiri dilakukan ketika pukul 22.00 hingga 04.00 Wib agar tidak mengganggu lalu lintas di jalan raya.
"Multiaxle 2 yang membawa absorber section 3 sampai di Bojonegoro timur, nanti malam pukul 22.00 Wib lanjut perjalanan menuju rest area di Ngulanan," jelas Zainal.
Dari data yang diperoleh blokBojonegoro.com, pengiriman alat untuk proyek JTB ini molor dari jadwal awal.
Seharunya untuk periode I moving alat dilaksanakan pada 28 November hingga 3 Desember 2019, yaitu untuk alat absorber section 2 dan 3.
Sedangkan untuk periode II adalah selexol section 1 dan 2, masing-masing berbobot 91 ton dan 57 ton, akan moving pada 21-27 Desember 2019.
Pada periode III absorber section 1 dan 4 dengan bobot 106 ton dan 100 ton, akan dilaksanakan pada 6-12 Januari 2020.
Rencananya ada 6 alat untuk proyek GPF Jambaran Tiung Biru (JTB) yang akan melintasi jalan nasional Bojonegoro-Surabaya, yaitu absorber section 1, 2, 3 dan 4 dan selexol 1 dan 2.
Untuk absorber section 2 sudah sampai lokasi proyek, dan absorber 3 berada di rest area jembatan timbang Baureno. [mu]
Tag : jtb, proyek jtb, alat jumbo jtb, truk jumbo
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini