Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Harga Gula dan Minyak Goreng Tembus Rp13.000 dan Rp17.000

blokbojonegoro.com | Tuesday, 10 March 2020 11:00

Harga Gula dan Minyak Goreng Tembus Rp13.000 dan Rp17.000

Kontributor: Lizza Arnofia
 
blokBojonegoro.com - Sejumlah harga gula pasir serta minyak goreng di pasar Kota Bojonegoro kompak merangkak naik sekitar Rp 500 hingga Rp1.000 per kilogram. 
 
Berdasarkan pantauan blokBojonegoro.com di Pasar Tradisional Kota Bojonegoro, terpantau harga gula pasir naik Rp 17.000 per kilogram, serta harga minyak goreng naik Rp 13.000.
 
Suparno, salah satu pemilik toko kelontong di Pasar Kota Bojonegoro ini mengaku, kenaikan harga gula pasir serta minyak ini terjadi sejak seminggu. 
 
"Untuk penyebab kenaikannya kita belum tahu betul karena apa, sudah sekitar semingguan, gula di sini per kilogram semula Rp 13.000 kini naik Rp 17.000," terang Suparno. 
 
Di satu lokasi yang sama, Warsito, salah seorang pedagang kelontong di Pasar Kota Bojonegoro juga berimbuh. Bahwa harga gula pasir di tempatnya kini tembus hingga Rp 17.000 per kilogram, serta minyak goreng per liter kini tembus Rp 13.000.
 
"Kalau gula pasir naiknya Rp 1.000, semula Rp 16.000 naik Rp 17.000. Sedangkan untuk minyak per liter naiknya juga Rp 1.000 yang semula Rp 12.000 meroket naik Rp 13.000," imbuhnya. 
 
Warsito menambahkan, meski komoditas lainnya tidak ikut merangkak naik. Namun kedua harga gula dan minyak per kilogram itu, sering dikeluhkan oleh para pelanggan yang hampir rata-rata para pedagang warung serta ibu rumah tangga.
 
"Karena 2 kebutuhan pokok ini, lebih sering terpakai di dapur rumah maupun untuk pelaku usaha," pungkasnya. [liz/ito]

Tag : harga, minyak, goreng, gula, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini