Pegadaian Berikan Bunga 0 Persen, ini Syarat dan Ketentuannya
blokbojonegoro.com | Monday, 08 June 2020 18:00
Kontributor: Maulina Alfiyana
blokBojonegoro.com - Di tengah kesulitan ekonomi masyarakat akibat pandemi Covid-19, PT Pegadaian (Persero) Cabang Bojonegoro meluncurkan program baru bertajuk Gadai Peduli untuk meringankan beban nasabah.
"Kami berkomitmen terus memberikan berbagai kemudahan bagi nasabah, terlebih lagi pada situasi yang sulit saat ini di tengah wabah Covid 19. Program pertama Gadai Peduli adalah Menetapkan bunga 0%," jelas Diah Rahmi, selaku Pimpinan PT Pegadaian (Persero) Cabang Bojonegoro, Senin (8/6/2020).
Program Gadai Peduli ini hanya berlaku untuk nasabah yang memiliki pinjaman kurang dari Rp1 juta. Efektif dimulai sejak (1/5/2020) lalu dan berakhir (31/7/2020) mendatang.
Dijelaskan lebih lanjut, persyaratan program 0% bunga ini adalah dalam satu KK (Kartu Keluarga) tidak boleh lebih dari satu nasabah penerima. Untuk pembuktiannya nasabah tidak perlu membawa KK saat menggadai, karena otomatis, asal pinjaman kurang dari Rp1 juta, akan dicek oleh sistem yang kami miliki.
Program Gadai Peduli yang ke dua, yakni penundaan jatuh tempo lelang yang selama ini 15 hari, akan ditambah menjadi 30 hari, jadi ada tambahan 15 hari relaksasi.
"Program ini diterapkan kepada semua nasabah tanpa kecuali, dimaksudkan memberikan kesempatan mengumpulkan dana kepada nasabah untuk bisa melunasi, batas akhir waktu program akan ditetapkan kemudian," lanjutnya.
Kami berharap, dengan Program-program Gadai Peduli tersebut, bisa mengurangi beban ekonomi nasabah yang mungkin terdampak Covid-19.
"Semoga COVID-19 ini segera berakhir sehingga masyarakat bisa beraktifitas dengan normal," pungkasnya. [lin/ito]
Tag : pegadaian, bojonegoro, syarat, bunga, pengajuan, gadai
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini