DPKCPK Anggarkan 700 Juta untuk Tingkatkan Sarpras Taman Lokomotif
blokbojonegoro.com | Tuesday, 01 September 2020 16:00
Reporter : M Safuan
blokBojonegoro.com - Arena rekreasi dan edukasi Taman Lokomotif sudah bisa dinikmati masyarakat Bojonegoro, meski begitu, guna memberikan kenyamanan warga Bojonegoro, saat berada di area itu, Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Cipta Karya (DPKPCK) Bojonegoro bakal meningkatkan sarana prasana di area taman tersebut.
"Untuk pelaksanaan pengerjaan peningkatan Sarpras bakal dimulai dikerjakan pada bulan September 2020 ini," kata Kasi Pertamanan, DPKPCK Bojonegoro, Doni Agus Setyawan.
Menurut Doni peningkatan pembangunan sarpras itu meliputi pembangunan taman lalu lintas, pembangunan pagar, area spot foto serta beberapa sarana prasana lainnya. Pembangunan peningkatan sarpras itu guna memberikan kenyamanan sekaligus untuk memperindah area taman lokomotif ini.
"Pagu anggaran untuk peningkatan pembangunan sarpras itu sebesar 700 juta," ucap Doni sapaan akrabnya.
Selain pembangunan peningkatan sarpras taman lokomotif, Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Cipta Karya (DPKPCK) Bojonegoro, juga bakal membangun taman kembali yang ada di wilayah timur Bojonegoro. Rencana pembangunan taman baru itu akan di bangun di Wilayah Kecamatan Baureno.
"Lahan untuk pembangunan taman baru itu bertempat di dekat kantor Kecamatan Baureno," bebernya.
Pembangunan taman itu, untuk mempercantik dan memperindah Kabupaten Bojonegoro sekaligus untuk membuat Ruang Terbuka Hijau (RTH) di setiap wilayah yang ada.[saf/ito]
Tag : Taman, lokomotif, Bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini