Dukung Belajar Jarak Jauh, Operator Seluler Ini Bagi Kuota Gratis
blokbojonegoro.com | Saturday, 05 September 2020 11:00
Kontributor: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Masa pandemi seperti saat ini, para guru harus memastikan kegiatan belajar mengajar (KBM) tetap berjalan. Guru dituntut dapat mendesain media pembelajaran dengan memanfaatkan media online/daring.
Tentu saat online guru juga membutuhkan kuota internet setiap harinya untuk mendukung pembelajaran daring.
Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil II) Bojonegoro, Jumat (4/9/2020) bekerjasama dengan smartfren menyelenggarakan bagi kuota gratis untuk guru dan siswa. Kegiatan ini bertujuan untuk meringankan beban mereka dalam mengikuti pembelajaran daring.
Seperti yang disampaikan Widya, Advisor Bakorwil II Bojonegoro, bantuan berupa kuota smartfren sebanyak 3Gb untuk siswa dan guru ini diberikan secara simbolis, dari smartfren ke Bakorwil II Bojonegoro sebagai perwakilan pemerintah Provinsi Jawa Timur. Dan kemudian diteruskan kepada perwakilan cabang dinas pendidikan di wilayah karesidenan Bakorwil II Bojonegoro.
"Secara simbolis dari smartfren untuk Bakorwil II Bojonegoro, kemudian diserahkan pada perwakilan cabang dinas pendidikan di wilayah Bakorwil," ungkap Widya, Advisor Bakorwil II Bojonegoro.
Widya juga berimbuh, adapun bantuan kuota smartfren 3gb ini akan diserahkan kepada seluruh siswa maupun guru SMA, SMK hingga PSLB Swasta/Negeri yang ada di wilayah Bakorwil II Bojonegoro.
"Wilayah Bakorwil Bojonegoro ada 8 Kabupaten. Termasuk Kabupaten Bojonegoro," ucapnya.
Sementara itu, Hendra Koerniawan, RBD Smartfren mengatakan, program ini sifatnya komplemen dengan bantuan dari pemerintah. Prinsipnya jika satu sekolah ada siswa yang belum mendaftarkan diri untuk bantuan kuota internet bisa diajukan ke bantuan smartfren.
"Dari sekolah akan memberikan data siswa yang menerima bantuan. Dan nantinya dikonfirmasi dari smartfren, kemudian starterpack nomor internet dikirim ke sekolah," pungkasnya. [liz/mu]
Tag : pulsa, kuota, bantuan kuota, operator seluler
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini