22:00 . Pj Gubernur Jatim: Terimakasih Telah Mengawal Pesta Demokrasi Berjalan Baik   |   15:00 . Peringati HUT ke 17, Ademos Gelar Halal Bi Halal Bersama Mensesneg RI   |   23:00 . Lupa Ambil Kunci, Motor Pegawai Koperasi di Bojonegoro Digasak Maling   |   22:00 . Gudang Beras di Balen Bojonegoro Terbakar   |   21:00 . Bejat, Begal Payudara di Tuban, Onani Setelah Beraksi   |   20:00 . Warga Tuban Diduga Tenggelam di Bengawan Solo, Petugas Masih Lakukan Pencarian   |   19:00 . Jembatan Kare Penghubung Tuban Bojonegoro Diduga Rawan Jambret   |   18:00 . MGMP PAI SMK Bojonegoro Gelar Halal Bihalal   |   17:00 . SKK Migas Akan Selesaikan 15 Proyek Hulu Migas Tahun 2024   |   16:00 . Simak, 5 Jalur PPDB Jatim 2024 untuk SMA dan SMK dan Tahapan Pendaftaran   |   15:00 . Merajut Harapan, Meraih Masa Depan   |   14:00 . Komitmen Sinergi Tingkatan Kompetensi, Guru Matematika Bojonegoro Gelar Silaturahmi   |   13:00 . Desa Pajeng-Gondang Wakili Bojonegoro Lomba Pelaksana Gotong Royong Terbaik Tingkat Jatim   |   12:00 . Lima Tahun Terakhir Terus Naik Indeks Pembangunan Gender Bojonegoro   |   11:00 . Olah Pisang Jadi Kerupuk dan Keripik, Mahasiswa Unigoro Lolos Pemuda Pelopor Bidang Pangan   |  
Mon, 29 April 2024
Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Era Industri, Pemkab Optimalkan Peran Pemuda dalam Pembangunan Daerah

blokbojonegoro.com | Wednesday, 02 December 2020 22:00

Era Industri, Pemkab Optimalkan Peran Pemuda dalam Pembangunan Daerah

Reporter: M. Yazid

blokBojonegoro.com - Keberadaan pemuda dalam proses pembangunan daerah menjadi peranan penting. Sehingga menuju era industri 4.0, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro mengoptimalkan peran pemuda, dalam mensukseskan pembangunan daerah.

Hal itu dilakukan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), melalui pembinaan organisasi bertema 'Optimalisasi peran pemuda dalam pembangunan daerah menuju era industri 4.0' di Hotel Bonero Kalitidu, Bojonegoro, Rabu (2/12/2020).

Kepala Dispora Kabupaten Bojonegoro, Amir Syahid mengungkapkan, kegiatan ini sebagai salahsatu upaya menyiapkan kapasitas dan daya saing organisasi, meningkatkan peran OKP (organisasi kepemudaan) ditengah masyarakat, serta menyadarkan OKP menata organisasi.

"Pemuda menjadi motor penggerak dimana saja, tidak ada orang tua yang menjadi menggerakkan. Termasuk era industri, pemuda harus bisa memiliki peran strategis," ungkapnya.

Mantan Kadisbudpar (Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata) itu menyebut, organisasi yang baik ada beberapa fase. Tingkatan tersebut harus dilalui, seperti halnya pertumbuhan manusia dari bayi sampai menjadi orang tua. "Pemuda yang matang berorganisasi itu tidak egois, dan berfikir sebelum bertindak," ujarnya saat membuka acara tersebut.

Sementara itu Pembina KNPI (Komite Nasional Pemuda Indonesia) Kabupaten Bojonegoro, Anam Warsito, yang mejadi Narasumber memaparkan kondisi pembangunan dan sosial nasional, sebelum kondisi daerah Bojonegoro. Pasalnya lanjut Anam, sejak dulu pemuda mempunyai peranan penting termasuk saat memperjuangkan kemerdekaan.

"Pemuda dulu memerangi kesenjangan, kesengsaraan dan juga kemiskinan. Namun kemiskinan masih bercokol di Indonesia, meski sudah diperjuangkan dan yang salah pemuda," sebut Anam.

Sedangkan Ketua DPD KNPI Bojonegoro, Miftakhul Huda, menuturkan, jika pada masa kepemimpinannya akan meningkatkan konsolidasi organisasi dan SDM pengurus. Harapannya dapat membawa perubahan warna pada organisasi kepemudaan di Bojonegoro.

"Tahapan kegiatan organisasi telah kita rumuskan bersama. Kedepannya bisa ambil bagian peran dalam mewujudkan percepatan pembangunan kabupaten Bojonegoro, antara lain pemberdayaan pemuda," tegasnya.

Ditambahkan Mas Takul, KNPI merupakan wadah organisasi yang heterogen. Namun kebersamaan untuk membangun daerah Bojonegoro akan terus dilakukan, termasuk menyiapkan diri diera industri 4.0.

"Anggota KNPI dari berbagai latar belakang yang berbeda, KNPI mempunyai peran dan tanggung jawab mensukseskan pembangunan Bojonegoro," pungkasnya yang juga anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro itu.

Tampak dalam kegiatan yang dihadiri pengurus DPD KNPI Kabupaten Bojonegoro, juga beberapa perwakilan organisasi kepemudaan berlangsung dinamis. Serta mengingat pandemi Covid-19, seluruh peserta tetap mematuhi himbauan panitia penyelenggara dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19. [zid/lis]

 

 

Tag : KNPI, manajemen



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

  • Monday, 19 February 2024 20:00

    PEPC JTB Kunjungi Kantor Baru BMG

    PEPC JTB Kunjungi Kantor Baru BMG Perwakilan PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Zona 12, Regional Indonesia Timur, Subholding Upstream Pertamina mengunjungi kantor redaksi blokBojonegoro.com (Blok Media Group/BMG), di BMG CoWorking Space, Jalan Semanding-Sambiroto, Desa Sambiroto, Kecamatan...

    read more

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat