Peribadatan Natal, Gereja Terapkan Protokol Covid
blokbojonegoro.com | Friday, 25 December 2020 08:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Perayaan natal pada tahun 2020 ini tidak ada kegiatan yang meriah, peribadatan dilakukan secara sederhana dan khidmat dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) pencegahan covid-19. Seperti yang terpantau di Gereja Katolik Indonesia (GKI) Santa Paulus Bojonegoro, Jumat (25/12/2020).
Pastur Kepala Parodi Santo Paulus Bojonegoro, Romo Antonius Yuni Limarta mengatakan, skema peribadatan natal tahun 2020 ini menerapkan protokol covid. Kapasitas gereja untuk 600 jemaat hanya di isi 100 jemaat di dalam dan di luar gereja, baik untuk jemaat yang melakukan peribadatan pada malam natal pukul 18.00 Wib maupun pagi pukul 07.00 Wib.
Sedangkan para jemaat yang berusia di bawah 12 tahun dan di atas 65 tahun disarankan melalui live streaming di rumah masing-masing.
"Pelaksanaan natal tahun ini tetap menerapkan protokol covid-19, bagi para jemaat anak-anak dan lansia disarankan melalui live streaming. Dan kuota Gereja hanya 50 persen," ungkap Romo Antonius Yuni Limarta.
Pihaknya juga menambahkan, tidak hanya melayani peribadatan natal di GKI Santa Paulus saja, namun juga melayani pelayanan ibadah Natal di Desa Kolong, Kecamatan Ngasem pukul 07.00 Wib dan di Kecamatan Kalitidu pukul 10.00 Wib.
Guna menghindari penyebaran covid-19 saat perayaan natal tahun 2020. Pihak gereja juga mewajibkan para jemaat untuk tetap menggunakan masker/face shield, mewajibkan mencuci tangan terlebih dahulu, melakukan pengecekan suhu tubuh dan menjaga jarak.
"Sebelum melakukan peribadatan natal kami juga mewajibkan para jemaat untuk tetap mematuhi protokol pencegahan penyebaran covid-19," tutupnya. [liz/mu]
Tag : natal, ibadah natal, jemaat, gereja, gereja bojonegoro, bojonegoro, perkembangan covid bojonegoro, satgas covid 19, virus corona, ingat pesan ibu, pakai masker, jaga jarak, hindari kerumunan, cuci tangan pakai sabun
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini