Bupati Anna Hadiri Peningkatan Kapasitas dan Kompetensi bagi OPD
blokbojonegoro.com | Friday, 05 February 2021 20:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Sebanyak 74 Aparatur Sipil Negara (ASN) yang terdiri dari Organisasi Pimpinan Daerah (OPD) di Kabupaten Bojonegoro, tengah mengikuti pelatihan peningkatan kapasitas dan kompetensi yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, Jumat, (05/02/2021).
Pelatihan tersebut diikuti seluruh Kepala OPD yang terdiri dari Sekretaris Daerah, Staf Bupati, Kepala Daerah, Asisten Kepala Daerah, Sekretaris DPRD, Kepala Dinas, Kepala Bagian, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), Kepala Bagian Lingkup Sekda, serta Kepala Camat se-Kabupaten Bojonegoro.
Direktur Jendral Otonom Daerah, Dr. Akmal Malik yang juga menjadi pemateri satu dalam pelatihan, sementara pemateri kedua disampaikan oleh Prof. Murtadhi yaitu Guru Besar Universitas Padjajaran.
Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Bojonegoro, Nur Sujito mengatakan, kegiatan ini didasarkan pada Peraturan Daerah nomor 13 tahun 2000 tentang APBD tahun 2021, yang kedua Peraturan Bupati nomor 85 tahun 2000 tentang Penjabaran APND tahun 2021.
Penyelenggaraan kegiatan dilaksanakan sebagai program kerja BKPP tahun 2021 dalam meningkatkan kapasitas dan kompetensi bagi kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dengan diikuti oleh 74 Aparatur Sipil Negara (ASN).
"Dengan adanya Kegiatan program peningkatan kapasitas dan kompetensi bagi Kepala OPD. Semoga dapat meningkatkan kinerja dan semangat baru bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) khususnya di ling Pemkab Bojonegoro serta dapat memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat Bojonegoro," ucapnya.
Sementara itu, Bupati Bojonegoro, Anna Muawanah dalam sambutanya menyampaikan selain memberikan kesejahteraan kepada warga, pihaknya juga tengah meningkatkan kesejahteraan kepada para ASN.
"Kami berusaha selain kepada warga juga kepada ASN untuk meningkatkan kesejahteraan," ungkap Bupati Anna.
Pihaknya juga menyampaikan, di tahun 2021 tengah memberikan Tambahan Penghasilan Pagawai (TPP) sebesar Rp156 miliar dengan tujuan dapat meningkatkan tanggung jawab ASN.
"Kami yakin dengan adanya TPP itu akan meningkatkan tanggung jawab dan merasa kurang enak jika kinerjanya kurang baik," harapnya. [liz/lis]
Tag : Bupati, peningkatan , Opd
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini