Pagu 26 SMA dan SMK di Bojonegoro Tak Terpenuhi
blokbojonegoro.com | Tuesday, 22 June 2021 12:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMAN dan SMKN di Kabupaten Bojonegoro sudah berakhir. Bahkan jalur zonasi sebagai tahap akhir sudah rampung. Namun hasilnya banyak yang pagunya tidak terpenuhi.
Di Kabupaten Bojonegoro, tercatat sekitar 39 lembaga pendidikan menengah atas yang tersebar atas 20 SMA Negeri dan 19 SMK Negeri. Namun hanya 13 sekolah yang telah terpenuhi pagunya.
"Hampir semua kekurangan pagu, tingkat SMK hanya 2 yang terpenuhi pagunya sedangkan SMA terdapat 11 sekolah yang sudah memenuhi pagu," ungkap Kasubag Tata Usaha Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Bojonegoro dan Tuban, Jaswadi.
Menurutnya, kekurangan pagu sejumlah SMK Negeri di Bojonegoro berasal dari output SMP yang dirasa masih kurang antara jumlah daya tampung serta siswa yang keluar.
Selain itu, faktor lain seperti pemilihan minat jurusan di SMK juga masih tergolong minim. Bahkan mayoritas siswa maupun orang tua memilih jurusan yang familiar seperti teknik mesin, perkantoran, perhotelan, jaringan listrik dan komputer. Bahkan untuk SMK jurusan tata boga, kecantikan dan tata busana masih sepi peminat atau pagu belum terpenuhi.
"Kekurangan memang dari output SMP yang mana jumlah daya tampung dan keluar belum imbang. Selain itu faktor pemilihan jurusan," tandasnya. [liz/ito]
Tag : ppdb, sma, smk, bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini