Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Liga 3 Jawa Timur 2021

Laga 32 Besar, Persibo Akan Hadapi Mitra Surabaya

blokbojonegoro.com | Tuesday, 23 November 2021 22:00

Laga 32 Besar, Persibo Akan Hadapi Mitra Surabaya Pemain Persibo Bojonegoro tengah menggiring bola. (Foto: blokBojonegoro.com/Rizky Nur Diansyah)

 

Kontributor: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Jadwal 32 besar Liga 3 Jawa Timur (Jatim) 2021 akan dimulai pada Minggu, 28 November 2021 pekan ini. Total akan 32 tim yang bertarung dengan format sistem gugur sejak 32 besar hingga final, Rangkaian laga fase gugur Liga 3 Jatim 2021 akan dimainkan di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo dan Stadion Joko Samudro, Gresik. 

Total, terdapat 69 klub yang bertarung di fase penyisihan grup Liga 3 Jatim 2021. Dari sejumlah tim yang terbagi ke dalam 14 grup itu, hanya 14 juara grup dan 14 runner-up yang berhak lolos otomatis ke fase gugur. Sementara itu, 4 tim yang berstatus peringkat ketiga terbaik akan mengisi sisa slot babak 32 besar.

Pada laga penyisihan Grup G Liga 3 Jatim, Persibo menyapu bersih kemenangan dalam 4 pertandingan di Grup G. Tidak hanya itu, tim berjuluk Laskar Angling Darmo tercatat mampu mencetak 15 gol tanpa pernah satu kali pun kebobolan. Setelah menggasak Persegres Putra 0-7, Persibo secara beruntun menang 4-0 atas Gen-B, 3-0 lawan Lamongan FC, dan 1-0 kontra Persatu Tuban.

Klub kebanggaan warga Bojonegoro, yang berjuluk Laskar Angling Dharma itu pada Laga 32 Besar mendatang, akan berhadapan dengan Mitra Surabaya, dan mendapatkan jadwal pada 2 Desember 2021 mendatang di Stadion Joko Samudro, Kabupaten Gresik.

Coach Persibo, M. Fachruddin mengatakan setelah menjuarai grup G, kami harap para pemain agar tetap bisa menampilkan performa terbaiknya dan tetap menjaga kondisi kesehatan tubuh selama selang beberapa waktu ini menuju babak 32 besar, dan dengan menjadi juara di grup G, jangan sampai merasa bangga terlebih dahulu.

"Karena perjalanan kita untuk menuju ke tahap-tahap berikutnya itu masih begitu panjang, dan masih ada beberapa tim yang dibilang agak berat untuk menghadapinya," ungkap Pelatih asal Surabaya itu.

Setelah libur beberapa hari kemarin, kini anak asuh Coach Fachruddin telah kembali berlatih, baik dari segi kekuatan, daya tahan dan kecepatan, "Semoga di pertandingan babak 32 besar nanti Persibo bisa kembali merebut juara dan bisa menuju ke babak yang lebih tinggi," pungkas Fachruddin. [riz/lis]

 

Tag : Persibo, laga, liga 3



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini