Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Polres Bojonegoro Siap Amankan Bedungan Gongseng di Temayang

blokbojonegoro.com | Wednesday, 01 December 2021 18:00

Polres Bojonegoro Siap Amankan Bedungan Gongseng di Temayang

Kontributor: Moch Misbahul Munir

blokBojonegoro.com - Setelah Bendungan Gongseng yang ada di Kecamatan Temayang Kabupaten Bojonegoro diresmikan Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo secara virtual dari area Bendungan Tugu di Kabupaten Trenggalek, Polres Bojonegoro berkomitmen siap lakukan pengamanan di area tersebut.

Kapolres Bojonegoro, AKBP EG. Pandia mengatakan, pihaknya langsung memerintahkan jajaran di wilayah tersebut guna antisipasi gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di sekitaran Bendungan Gongseng serta berkomitmen menjaga keamanan objek vital ini.

"Dengan adanya bendungan baru yang sangat luas ini. Kami langsung memerintahkan jajaran anggota di wilayah ini untuk melaksanakan patroli di kawasan Bendungan Gongseng pada siang dan malam hari, guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas di sekitaran Bendungan Gongseng," tegas Pandia di Bendungan Gongseng, Rabu (1/12/2021).

Nantinya di waduk gongseng juga akan dipasang rambu tanda peringatan atau larangan titik rawan yang tidak boleh didatangi pengunjung, serta imbauan Kamtibmas 3C (Curat, Curas dan Curanmor).

"Secepatnya akan kita koordinasikan untuk dipasang imbauan Kamtibmas terutama 3C, dan titik titik rawan yang sangat dilarang untuk disinggahi pengunjung," jelasnya.

Dengan difungsikan Bendungan Gonseng ini, Kapolres berharap bisa mengantisipasi banjir yang kerap terjadi di wilayah Bojonegoro khusunya di wilayah selatan saat musim hujan tiba.

"Semoga ini bisa juga untuk mencegah adanya banjir yang sering terjadi saat hujan deras di wilayah selatan Bojonegoro, karena air bisa mengalir ke Bendungan Gongseng," ujarnya.

Selanjutnya, Kapolres Bojonegoro juga akan melakukan koordinasi secara berkala dengan pihak pengelola bendungan serta menghimbau masyarakat saat berkunjung ke Bendungan Gongseng untuk tetap waspada dan menjaga keselamatan.

"Masyarakat yang berkunjung ke Bendungan Gongseng untuk tetap waspada dan menjaga keselamatan", pungkas Pandia. [mis/mu]

 

Tag : bendungan gongseng, polres bojonegoro , bendungan bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini