11:00 . Eks Sekdin Kominfo Bojonegoro Diperiksa Kejari   |   08:00 . Persiapan Menghadapi Pesanan Mitra Pasar, Perajut Desa Sukoharjo Ikuti Pelatihan Merajut Tas   |   19:00 . Damkar Tangkap Dua Monyet di Penangkaran Rusa Bojonegoro   |   18:00 . Polisi Gelar Rekonstruksi Pembunuhan di Bojonegoro, Sujito Peragakan 25 Adegan   |   16:00 . Bolos 28 Hari Lebih, PNS Disdagkop-UM Bojonegoro Dipecat   |   20:00 . Angka Pernikahan Anak di Bojonegoro Tinggi, Pemkab Didesak Turun Tangan   |   19:00 . Mahasiswa KKN UGM Asal Bojonegoro Meninggal Laka Laut di Maluku   |   08:00 . Pelukan dan Air Mata Iringi Kedatang Jamaah Haji Bojonegoro   |   07:00 . 857 Jemaah Haji Asal Bojonegoro Tiba di Kampung Halaman   |   18:00 . Total PNS Pemkab Bojonegoro 17.528, Didominasi PPPK   |   16:00 . Duh...!!! 173 Anak di Bojonegoro Nikah Dini Gegera Hamil Dulu dan Hindari Zina   |   15:00 . 82 Istri di Bojonegoro Gugat Cerai Suami Gegara Kecanduan Judi   |   14:00 . Setengah Tahun, 1.090 Istri di Bojonegoro Gugat Cerai Suaminya   |   12:00 . Adu Mulut di Polsek Ngraho Ternyata Hanya Prank: Cara Unik Rayakan HUT Bhayangkara ke-79   |   11:00 . 52 PNS Pemkab Bojonegoro Purna Tugas   |  
Tue, 08 July 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Hadir Secara Virtual, Bupati Minta Sapi PMK Tidak Dijual

blokbojonegoro.com | Wednesday, 25 May 2022 20:00

Hadir Secara Virtual, Bupati Minta Sapi PMK Tidak Dijual

Reporter: Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Bupati Bojonegoro Anna Mu'awanah hadir secara Virtual dalam acara Pembinaan Pelayanan Teknologi Produksi Sapi dan Edukasi Pengendalian Penyakit Mulut Kuku (PMK) yang di selenggarakan oleh Dinas Peternakan dan Perikanan Bojonegoro, di Pendopo Kecamatan Margomulyo. Rabu, (25/5/2022).

Sebanyak 80 Peserta yang terdiri dari Kades Kecamatan Margomulyo,  Petugas IB wilayah barat, dan peternak wilayah Ngraho, Tambakrejo, dan Margomulyo dengan Narasumber dari Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur.

Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Bojonegoro Catur Rahayu mengatakan Maksud Dan Tujuan Penyelenggaraan Acara Pembinaan Pelayanan Teknologi Reproduksi Sapi Dan Edukasi Pengendalian Wabah Penyakit Mulut Dan Kuku (PMK) untuk mendukung peningkatan produksi sapi serta sebagai penyegaran bagi petugas IB di Bojonegoro sekaligus meningkatkan Ilmu pengetahuan teknologi reproduksi ternak, dan memberikan informasi yang lebih luas tentang pengendalian PMK melalui 3 langkah antisipasi yaitu Deteksi, Seleksi, Dan Isolasi, sehingga masyarakat paham harus bertindak dan petugas siap membantu serta mendampingi dalam pengendalian PMK.

Bupati Bojonegoro Anna Mu'awanah menyampaikan bahwa penyakit hewan kebanyakan akan berdampak kepada pola konsumsi masyarakat, sehingga peternak merasakan sakit apabila hewan peliharaan nya sakit karena khawatir, oleh sebab itu menentukan langkah-langkah Preventif yang tidak dapat menyebar penyakit PMK tersebut, sehingga peternak tidak merasakan kekhawatiran akan terkena penyakit PMK, serta langkah Kuratif yakni pengobatan untuk segera di tanggulangi sehingga peternak tidak merasakan akan ada ancaman dan kekhawatiran. "Harapan kami penyakit PMK tidak menyebar di Bojonegoro, sehingga peternak sapi tetap masih Antusias dan Semangat budidaya ternak sapi, mengingat bahwa Bojonegoro populasi sapi terbesar nomor sepuluh se Jawa Timur." Ungkap Bupati.

Mengakhiri sambutannya Bupati meminta kepada Dinas Peternakan dan Perikanan Bojonegoro sangat aktif berkoordinasi ke Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur, serta melibatkan dokter hewan, sehingga yang sudah terjangkit Penyakit PMK tidak di jual dan segera tertangani.

Tag : pmk, sapi, ternak, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat