Refleksi Sumpah Pemuda, FKMB UINSA Gelar Dialog Interaktif Online Bersama Alumni
blokbojonegoro.com | Tuesday, 18 October 2022 23:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Semangat dan optimisme yang pernah digelorakan oleh pahlawan bangsa menjadi inspirasi bagi pemuda untuk membangun bangsa. Semangat dan optimisme tersebut merupakan peluang bangsa dalam menghadapi tantangan global saat ini.
Sebagai generasi penerus, pemuda harus siap dalam menghadapi tantangan masa depan. Sebab itu, Forum Komunikasi Mahasiswa Bojonegoro (FKMB), Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya mengajak para pemuda melakukan dialog interaktif bertajuk "Kontribusi Pemuda Bojonegoro dalam Membangun Negeri".
Hadir sebagai narasumber para alumni FKMB UINSA di antaranya Ahmad Maqid, ASN Kemenag Bojonegoro, Muhlisin , Kanit Tipikor Polres Mojokerto Kota, M Agus Anshori Bagian Kesra Pemkab Bojonegoro, Ama' Khusnul Maulana, Hakim PA, Pandeglang Banten, CEO Blok Media Group, Abdul Qohhar, ASN Guru di MAN Malang, Ananing Nur Wahyudi, Akademisi, Siti Khoirotul Ula, Seniman, Arga Mrvel dan Kajur Pendidikan Islam FTK UINSA, M.Nuril Huda yang juga merupakan Ketua Umum Pertama FKMB UINSA.
Dalam paparannya M. Nuril Huda sekaligus Ketua Jurusan Pendidikan Islam FTK UIN Sunan Ampel Surabaya mengawali diskusi dan memaparkan latarbelakang pentingnya mempersiapkan generasi bangsa untuk masa depan.
"Artinya perlu kita pikirkan bagaimana mengkonsolidasikan sebuah bangunan yang baik dan bagus. Tentu perlu kesadaran untuk melakukan perubahan, termasuk melihat setting sosial yang ada," ungkap Kang Nuril.
Sementara itu, CEO Blok Media Group sebagai perwakilan dari media, Muhammad Abdul Qohhar, menyampaikan tentang pentingnya peran media untuk menyampaikan informasi dan membangun keseimbangan informasi yang ada. Pihaknya juga berharap sinergitas antara FKMB dengan alumni-alumninya terus ditingkatkan.
"Hari ini kalau mau ke Bojonegoro di berbagai lembaga ada alumni FKMB. Dinamika itulah yang membuat kedewasaan dan tahan banting dalam menghadapi problematika di masyarakat," ungkap pria yang akrab disapa El-Koko ini.
Menurutnya, mahasiswa juga harus paham terkait revolusi perkembangan masyarakat antara pemodal dan buruh. Lazimnya saat ini, siapa yang memiliki modal dialah yang berkuasa. Intinya, mahasiswa harus mulai berani jadi enterpreneur. Apalagi di era digital, banyak peluang sampingan sambil kuliah
"Semisal jadi konten kreator, atau bisa juga konsen online shop yang menjualkan produk UMKM," ucapnya.
Perlu diketahui, kapitalis saat ini semakin menyeruak, sehingga alumni FKMB bisa mulai merintis rencana usai kuliah dan melakukan perencanaan untuk membuka peluang lapangan pekerjaan.
"Jangan dikira hanya ASN saja hidup sejahtera, pengusaha bisa lebih dari itu. Harapan kita mengembangkan jejaring. Kalau tidak, tentu akan berat juga. Untuk itu tidak perlu ciut nyali," pesannya memberikan motivasi. [liz/lis]
Tag : FKMB, pemuda, sosial, generasi
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini