21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |   18:00 . Diduga Tak Sesuai Spesifikasi, Dua Pembangunan Jalan di Bojonegoro Disidik Kejaksaan   |   17:00 . Judi Online Sebabkan 978 Pasangan di Bojonegoro Cerai   |   16:00 . Jumping Teknologi, Wenseslaus Manggut: Tantangan dan Peluang Industri Media Digital   |   15:00 . Suwarjono: Media Lokal saat ini Tidak Baik-baik Saja, Inilah Tantangan di Tengah Digitalisasi   |   14:00 . Wakil Wamen Komdigi Nezar Patria Lantik Pengurus AMSI Jatim 2024-2028   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Jurnalis Bojonegoro Beri Ucapan ‘Tak Lazim' kepada Eks. Kapolres Bojonegoro

blokbojonegoro.com | Tuesday, 19 December 2023 15:00

Jurnalis Bojonegoro Beri Ucapan ‘Tak Lazim' kepada Eks. Kapolres Bojonegoro

Reporter: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Jurnalis yang bertugas di wilayah Kabupaten Bojonegoro mengirimkan karangan bunga dan sepanduk jelang pisah sambut Kapolres Bojonegoro yang lama ke Kapolres yang baru. Namun karangan bunga tersebut tidak lazim seperti ucapan pada umumnya.

Karangan bunga tak lazim itu berisi ucapan terimakasih kepada Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang telah memutasi Kapolres Bojonegoro AKBP Rogib Triyanto. Kemudian ada juga sepanduk ukuran 4 x 1 yang terpampang di perempatan mbombok Jalan Diponegoro, Kota Bojonegoro.

Ucapan dan spanduk tersebut, dikirimkan para jurnalis Bojonegoro lantaran bersyukur Kapolres Bojonegoro yang lama telah dimutasi, apalagi AKBP Rogib Triyanto sulit komunikasi bersama rekan jurnalis selama kurang lebih setahun bertugas di bumi Angling Dharma (sebutan lain Bojonegoro).

Hal tersebut disampaikan oleh salah satu jurnalis MNC Group Dedy Mahdi. Menurutnya, karangan bunga Ini merupakan bentuk rasa syukur, sekaligus ungkapan kekesalan para Jurnalis Bojonegoro kepada Kapolres yang lama sebab kerap kali acuh dan sulit sekali dikonfirmasi.

“Bahkan kami puluhan kali berusaha mengajak komunikasi, namun tak pernah digubris," kata Dedi Mahdi, Senin (18/12/2023).

Menurut Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Bojonegoro itu, sikap acuh itu tidak selayaknya dimiliki oleh pejabat publik utamanya dimiliki jabatan strategis seperti Kapolres, secara garis besar memiliki tanggung jawab atas keamanan dan ketertiban masyarakat.

"Ini adalah bentuk sikap atau protes dari teman-teman jurnalis Bojonegoro karena jabatan Kapolres itu adalah jabatan publik, ini sekaligus koreksi bagi Kapolres yang baru agar lebih welcome (terbuka) kepada teman-teman jurnalis tujuannya adalah semata-mata untuk kepentingan publik," tandas Dedi.

Sementara itu salah satu jurnalis Bojonegoro Abrori berharap kepada Kapolres Bojonegoro yang baru AKBP Mario Prihatinto agar lebih terbuka dan komunikatif kepada teman-teman Jurnalis.

"Semoga Kapolres yang baru ini sadar dengan kinerja jurnalis dan tidak mencontoh kinerja buruk dari Kapolres yang lama," pungkasnya. [riz/lis]

 

 

Tag : jurnalis, kapolres, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat