06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |   18:00 . Diduga Tak Sesuai Spesifikasi, Dua Pembangunan Jalan di Bojonegoro Disidik Kejaksaan   |   17:00 . Judi Online Sebabkan 978 Pasangan di Bojonegoro Cerai   |   16:00 . Jumping Teknologi, Wenseslaus Manggut: Tantangan dan Peluang Industri Media Digital   |   15:00 . Suwarjono: Media Lokal saat ini Tidak Baik-baik Saja, Inilah Tantangan di Tengah Digitalisasi   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

BKP Sepakat Perguruan Silat di Bojonegoro Tak Pasang Banner Ucapan Lebaran

blokbojonegoro.com | Wednesday, 03 April 2024 14:00

BKP Sepakat Perguruan Silat di Bojonegoro Tak Pasang Banner Ucapan Lebaran

Reporter: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Polres Bojonegoro bersama Bojonegoro Kampung Pesilat (BKP) telah sepakat bahwa, perguruan silat di Kabupaten tak memasang banner atau baliho ucapan lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah. Hal tersebut, untuk menjaga situasi Kamtibmas di Kabupaten Bojonegoro tetap kondusif.

Kesepakatan tersebut, tercantum dalam isi deklarasi damai antara Polres Bojonegoro dan BKP di Gedung AP I Rawi Polres Bojonegoro, Selasa (2/4/2024) sore.

Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto mengungkapkan, kegiatan bersama BKP ini digelar untuk menciptakan stabilitas Kamtibmas yang aman dan kondusif di bulan Ramadan dan saat libur Hari Idul Fitri nanti.

AKBP Mario juga mengapresiasi masing-masing ketua perguruan pencak silat yang ikut membantu menenangkan anggotanya di saat terjadi suatu permasalahan. Ini adalah salah wujud kepedulian yang diberikan khususnya dalam rangka menjaga kondusifitas di Bojonegoro.

"Dengan adanya BKP ini, ke depan diharapkan dapat membantu tugas Polri dalam rangka menjaga stabilitas Kamtibmas,” ungkap mantan Wakapolres Pasuruan itu.

Sementara itu, Ketua Bojonegoro Kampung Pesilat (BKP), Wahyu Subakdiono mengatakan bahwa BKP siap berkoordinasi, komunikasi dan kolaborasi kepada TNI – Polri dalam menciptakan kondusivitas Kamtibmas di Bojonegoro.

Pihaknya berharap masing-masing ketua perguruan untuk mengimbau kepada anggotanya agar tidak melakukan tindakan apapun yang dapat menimbulkan gangguan Kamtibmas.

“Saya imbau kepada seluruh ketua perguruan untuk menghimbau atau mengingatkan kepada anggotanya untuk menjaga situasi kamtibmas di Bojonegoro, aman dan kondusif,” tegas Kangmas Wahyu panggilan akrabnya.

Adapun isi deklarasi damai perguruan silat yang tergabung dalam BKP Bojonegoro adalah BKP Bojonegoro akan selalu beriman dan bertakwa kepada Tuhan yang Maha Esa.

Selanjutnya, akan senantiasa menjunjung tinggi persatuan dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Serta menjalin persaudaraan antar perguruan Silat.

Berperan aktif dan bersinergi dengan TNI-Polri dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan Ramadan dan menjelang hari raya Idul Fitri di Bojonegoro.

Dan bersedia tidak memasang banner ucapan Hari Raya Idul Fitri maupun mengadakan kegiatan yang dapat memicu gesekan antar perguruan silat.

Untuk diketahui, Kegiatan tatap muka tersebut, dihadiri Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto, Wakapolres Bojonegoro, Para Pejabat Utama (PJU), para ketua perguruan silat di Bojonegoro dan pengurus perguruan pencak silat yang tergabung BKP. [riz/lis]

 

 

Tag : perguruan, silat, bela diri



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat