Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Bocah Tersambar KA di Bojonegoro Tambah Daftar Laka di Sepanjang Daop 8

blokbojonegoro.com | Monday, 08 July 2024 22:00

Bocah Tersambar KA di Bojonegoro Tambah Daftar Laka di Sepanjang Daop 8 Salah satu kereta saat melintas di TKP bocah tersambar KA di Bojonegoro (Foto: blokBojonegoro.com/Rizki)

Reporter: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Sepanjang 2024 PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya mencatat 51 kejadian kecelakaan terjadi di sepanjang jalur KAI Daop 8 Surabaya. Terbaru, yakni bocah berusia 11 tahun yang tersambar KA barang di Kabupaten Bojonegoro, kemarin (7/7/2024).

Bocah asal Gang Akasia, Kelurahan Sumbang, Kecamatan/Kota Bojonegoro meregang nyawa usai tersambar Kereta Api (KA) barang jenis KA 2516 Limas Priuk Cargo 2.

Sebelum tertemper KA, korban tidak menyadari meskipun sudah diklakson (semboyan 35) berulang kali. Pasalnya, saat itu dirinya tengah asyik bermain layang-layang bersama teman-temannya di sekitar rel tersebut.

“Iya, kemungkinan anak tersebut tidak tahu kalau ada kereta yang mau lewat. Karena dia asyik main layangan bersama teman-temannya," ujar salah satu warga Kelurahan Sumbang, Mulyono ditemui di sekitar TKP, Senin (8/7/2024).

Mulyono menjelaskan, anak-anak tersebut memang kerap main layangan hingga mancing di sekitar lokasi kejadian. Karena, rumah anak-anak tersebut saling berdekatan, sehingga terbiasa bermain di area yang juga dekat dengan kolam pancing.

Bahkan, lanjut Mulyono, dia juga kerap mengingatkan anak-anak tersebut, agar tak main di dekat rel kereta api. Karena, hampir setiap hari bocah-bocah tersebut, juga main di sekitar lokasi kejadian. "Hampir setiap hari main di sini, biasanya layangan, biasanya mancing di kolam,” jelasnya.

Selanjutnya, jenazah korban dievakuasi para petugas dan dilarikan ke RSUD dr. R. Sosodoro Djatikoesoemo Bojonegoro, guna mendapatkan penanganan dari medis.

Sementara itu, Manajer Humas PT KAI Daop 8 Surabaya Luqman Arif mengatakan, Sepanjang Januari hingga Juni 2024, PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat telah terjadi 51 kejadian KA tertemper. Dengan rincian kereta api (KA) tertemper kendaraan sebanyak 28 kejadian, dan KA tertemper pejalan kaki 23 kejadian.

Sementara itu, periode yang sama di tahun 2023 terdapat 53 kejadian, yakni 25 kejadian KA tertemper kendaraan dan 28 kejadian KA tertemper orang. Dengan kejadian itu, PT KAI Daop 8 Surabaya mengaku akan terus memberikan edukasi kepada masyarakat. [riz/red]

 

 

Tag : KAI, Bojonegoro, kereta, tertemper



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.