Pengurus Komisariat PMII UNIGORO Masa Gerak 2025/2026 Resmi Dilantik
Pengurus Komisariat (PK) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Universitas Bojonegoro (UNIGORO) resmi dilantik

Kontributor: M. Hilmi Masluhan

blokBojonegoro.com - Pengurus Komisariat (PK) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Universitas Bojonegoro (UNIGORO) resmi dilantik untuk Masa Gerak 2025–2026, pada Rabu (24/12/25).

Prosesi pelantikan dilaksanakan di Gedung Angling Dharma, Pemerintah Kabupaten Bojonegoro. Dengan tema “Candra Dimukha Sakti Sangha Utthana: Spirit Revolusioner PMII Universitas Bojonegoro”, 

Pelantikan ini dihadiri oleh Ikatan Keluarga Alumni (IKA) PMII UNIGORO, Pimpinan Cabang (PC) PMII Bojonegoro, Perwakilan PK PMII se-Bojonegoro, perwakilan Cipayung Plus UNIGORO, serta Kader PMII se-UNIGORO.

Ketua PK PMII UNIGORO, Beverly Andini Pramesti dalam sambutannya mengajak seluruh pengurus untuk memperkuat solidaritas dan kekompakan.

"Saya selaku ketua PK PMII UNIGORO tidak bisa menjalankan roda organisasi ini sendiri, maka dari itu saya butuh bantuan sahabat-sahabat sekalian dalam mengemban amanah dan untuk memajukan PMII UNIGORO," ujarnya.

Ketua PC PMII Bojonegoro, M. Bahrul Hikam turut memberikan apresiasi dan memberikan pesan kepada pengurus PK PMII UNIGORO yang baru dilantik.

"Pelantikan ini bukan sekedar seremonial, melainkan awal dari sahabat-sahabat untuk mengabdikan diri dan meneruskan perjuangan pergerakan para senior di PK PMII UNIGORO," jelasnya.

Pelantikan ini berjalan dengan khidmat, dan diharapkan menjadi awal yang baik bagi Pengurus Komisariat PMII UNIGORO Masa Gerak 2025/2026. [mad]