Kalitidu Jadi Atensi Daerah Rawan Laka
blokbojonegoro.com | Tuesday, 23 May 2017 09:00
Reporter: M. Yazid
blokBojonegoro.com - Menjelang arus mudik tahun 2017, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bojonegoro melakukan antisipasi daerah rawan kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas). Pasalnya di jalur Bojonegoro-Ngawi tepatnya Kecamatan Kalitidu menjadi atensi, karena daerah yang sering terjadi laka lantas mengakibatkan meninggal dunia.
Kepala Dishub Kabupaten Bojonegoro, Iskandar mengatakan, sudah menerima surat dari kepala kepolisisan Resort Bojonegoro tanggal 20 Januari 2017, bernomor : B/37/I/2016/Sat Lantas perihal tindak lanjut lokasi rawan laka jalur Bojonegoro – Ngawi.
"Daerah rawan laka disepakat sebelah barat jalan Leran sampai Kalitidu," jelasnya kepada blokBojonegoro.com.
Sehingga berdasarkan Undang-Undang Nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan pada pasal 7 ayat (2), disebutkan kalau uusan pemerintahan di bidang Jalan, oleh kementrian negara yang bertanggung jawab di bidang jalan. Urusan pemerintahan di bidang sarana dan prasarana lalu lintas dan angkutan jalan, oleh kementrian negara yang bertanggung jawab di bidang sarana dan prasarana lalu lintas dan angkutan jalan.
"Pihak kepolisisan Resort Bojonegoro mengajukan permohonan penambahan pemasangan rambu lalu lintas dan pita penggaduh," terangnya.
Lokasi tersebut berada di ruas jalan Bojonegoro – Ngawi dengan status jalan nasional, berdasarkan keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor : 290/KPTS/M/2015 tanggal 25 Mei 2015 tentang penetapan ruas jalan menurut statusnya sebagai jalan nasional.
"Karena di jalan Kalitidu, selama tahun 2016 ada 9 korban yang meninggal dunia. Sedangkan di tahun 2017 sudah ada 5 orang meninggal dijalan itu (Kalitidu)," ungkapnya.
Ditambahkan, berkaitan dengan hal tersebut agar untuk diadakan review dan perbaikan geometrik ruas jalan. Serta penambahan rambu dan pita penggaduh dimaksud dialokasikan melalui anggaran APBN kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat dan Kementrian Perhubungan. [zid/ito]
Tag : jalan, kalitidu, rawan, laka, lantas
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini