Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Hingga Akhir 2017, Stok Buku Nikah Aman

blokbojonegoro.com | Friday, 13 October 2017 08:00

Hingga Akhir 2017, Stok Buku Nikah Aman

Reporter : M Safuan

blokBojonegoro.com - Banyaknya angka pernikahan di wilayah Bojonegoro, tidak mempengaruhi stok buku nikah.

Dari data yang diperoleh blokBojonegoro.com di angka pernikahan di tahun 2017 ini hingga masuk bulan September mencapai 8.099 yang tersebar di berbagai kecamatan yang ada Kabupaten Bojonegoro. Meski angka pernikahan mencapai ribuan, tidak mempengaruhi persediaan stok buku nikah.

Kepala Seksi (Kasi) Bimbingan Masyarakat (Binmas) Kemenag Bojonegoro, Masduki mengungkapkan, persediaan stok buku nikah selama ini dirasa cukup untuk pemenuhan bagi seluruh Kantor Urusan Agama (KUA).

"Bahkan stok persediaan buku nikah mulai dari 2016 sudah tidak mengalami kelangkaan," sambung Masduki.

Masih lanjut Masduki, setiap tahun pihaknya mengajukan permintaan stok ke Kantor Kemenag Jatim Sebanyak 12.000 buku nikah, namun permintaan penentuan jumlah Buku nikah itu dilihat angka pernikahan yang ada di wilayah Kabupaten Bojonegoro.

Saat disinggung terkait dari Kecamatan manakah yang mengajukan banyak angka pernikahan, dirinya tidak bisa memastikannya. Namun dari data yang diperoleh blokBojonegoro.com dalam sebulan terakhir catatan angka pernikahan yang paling banyak ada di Kecamatan Kedungadem, yakni Sebanyak 562 Pengantin.

"Usai menerima stok buku nikah, untuk pendistribusian buku nikah langsung mengirimkannya langsung ke KUA," imbuhnya. [saf/ito]

Tag : buku, nikah, kua, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini