Relawan TIK Bojonegoro Gathering dan Open Recruitment
blokbojonegoro.com | Saturday, 24 February 2018 19:00
Kontributor: Apriani
blokBojongoro.com - Relawan Teknologi Informasi dan Komunikasi (RTIK) Bojonegoro mengadakan Gathering dan Open Recruitment, di Wisma Toyo Aji Desa Wedi, Kecamatan Kapas, Kota Bojonegoro. Acara ini dilaksanakan dua hari yakni di tanggal Sabtu-Minggu (24-25/2/2018).
Acara yang sangat meriah ini, dibuka oleh Kepala Dinas Kominfo Bojonegoro, Kusnandaka Tjatur P. Kemudian menurut Ketua RTIK Bojonegoro, Rifaun Na'im mengatakan, acara ini bertujuan untuk mengumpulkan pegiat Informasi Teknologi (IT) supaya dapat belajar tentang literasi digital.
"Dan ini juga sekaligus untuk penerimaan anggota baru relawan di bidang IT," tuturnya saat ditemui blokBojonegoro.com.
Kemudian tidak hanya acara Gathering dan Penerimaan Anggota Relawan, namun akan ada kegiatan bakti lingkungan yang bekerjasama dengan Pemerintah Desa Wedi dan juga Karang Taruna Desa Wedi.
"Besok juga akan ada kegiatan bakti lingkungan." Imbuhnya.
Kemudian akan ada beberapa materi yang akan disampaikan pada acara ini, yakni materi Sharing Forum Bersama ICT Watch dan Digital Literacy Siber Kreasi Nasional dengan Pemateri Dony Bu (Tenaga Ahli Kementrian Kominfo, Peggiat Lembaga ICT Watch) dan juga materi Peran Nitizen dalam Menjaga Keamanan Pilkada 2018 & Deklarasi Anti Hoax dengan narasumber Bupati Bojonegoro, Suyoto dan Kapolres Bojonegoro, AKBP Wahyu S. Bintoro.
Sekitar 150 peserta yang mengikuti acara tersebut dari pelajar dan juga mahasiswi di Bojonegoro. Dan juga saat pembukaan dihadiri oleh stakeholder, Non Government Organization (NGO), dan juga komunitas. [ani/ito]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini