Kabar Persibo
Suporter Takut Persibo Vakum dari Kompetisi
blokbojonegoro.com | Tuesday, 05 February 2019 08:00
Kontributor: Muhammad Qomarudin
blokBojonegoro.com - Belum adanya kabar baik hingga awal tahun 2019 ini, dari manajemen maupun Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro terkait nasib tim sepakbola Persibo, membuat para suporter gelisah. Sebab, mereka takut klub sepakbola kebanggaan masyarakat Kota Ledre bakal vakum dari kompetisi.
Salah satu koordinator suporter, Arif Setiawan mengatakan, kemungkinan terburuk tim yang berjuluk Laskar Angling Dharma bisa vakum dari kompetisi nasional, lantaran belum ada persiapan yang matang, salah satunya finansial yang kuat. Oleh karena itu, para suporter mendesak agar Pemkab segera melakukan hearing (dengar pendapat) agar ada solusi untuk kebangkitan Persibo.
"Kita sudah megirim surat kepada bupati terkait nasib Persibo, namun hingga kini belum ada kejelasan," ungkapnya.
Selain itu, pria yang akrab disapa Arif tersebut juga berharap, agar manajemen segera menunjuk tim pelatih dengan target bisa lolos ke Liga 2. Sehingga wacana agar bisa naik kasta ke Liga 2 bisa terlaksana bukan hanya wacana saja.
Sementara itu manajemen Persibo saat dikonfirmasi beberapa kali oleh blokBojonegoro.com baik melalui pesan Watsaap belum ada tanggapan. Sedangkan dari hasil kongres PSSI 2019 di Bali, telah disetujui terkait jadwal kick off Liga 1 paling cepat dimulai pada 1 Mei dan paling lambat 8 Mei.
Sementara itu, untuk liga 2 dan 3 akan mengikuti 2 minggu setelah kick off liga 1 atau setelah Pemilu. [din/mu]
Tag : persibo, suporter, nasib persibo, kabar persibo, persibo bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini