Pengurus IPNU - IPPNU Kesongo Resmi Dikukuhkan
blokbojonegoro.com | Monday, 14 September 2020 11:00
Reporter : Muhammad Qomarudin
blokBojonegoro.com - Pengurus Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Desa Kesongo, Kecamatan Kedungadem, Kabupaten Bojonegoro resmi dikukuhkan.
Acara yang digelar di TPQ Nurul Huda Krebet ini, dihadiri sekitar 50 tamu undangan yang berasal dari Pengurus Ranting NU setempat, seperti Pengurus Ranting GP Ansor, Pengurus Ranting Fatayat, Pengurus Ranting Muslimat, PAC IPNU-IPPNU Kedungadem dan juga tamu undangan. Acara yang berjalan penuh khidmad tersebut, juga tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 atau virus corona.
Ketua PAC IPNU Kedungadem, Khoirul Iksan mengatakan, IPNU dan IPPNU merupakan organisasi berbasis kaderisasi yang diharapkan dapat mencetak kader-kader yang inovatif, kreatif dalam meningkatkan prestasi organisasi serta diharapkan tampil sebagai ujung tombak dalam mengawal kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia dan mengamalkan nilai-nilai pancasila.
"Kalianlah etalase terdepan organisasi ini, berikan kesan baik dan mendalam bagi masyarakat Kesongo, agar mayarakat semakin paham dan cinta kepada IPNU-IPPNU,” kata Khoirul Iksan.
Pemuda yang akrab disapa Khoirul ini juga berpesan, dalam mengemban amanah tentunya tidaklah mudah. Dalam dinamika organisasi banyak yang harus dilalui, dengan kekompakan pasti apa yang akan di agendakan akan berjalan dengan lancar.
Tak hanya itu, khoirul juga berharap pengurus yang baru saja dilantik tetap bersemangat dalam menjalankan organisasi dan selalu belajar, berjuang dan bertaqwa agar visi misi organisasi bisa tercapai sepenuhnya.
"Intinya patuhi apa yang telah disepakati oleh organisasi, insyallah dengan kita berkhidmad di Nahdlatul Ulama, hidup kita pasti akan barokah," imbuhnya kepada blokBojonegoro.com.
Sementara itu, Pranoto, selaku Ketua PR IPNU terlantik mengungkapkan, terbentuknya kepengurusan IPPNU - IPPNU di desa tersebut tidak lepas dari semangat rekan-rekannya. Ia juga meminta segenap elemen dan tokoh NU setempat agar senantiasa memberikan arahan selama dirinya memimpin.
“Kami sangat memohon bimbingan dan arahan dari para tokoh NU untuk menjadi generasi militan NU di masa yang akan datang,” ungkap Pranoto.
Usai pelantikan, para peserta langsung mengikuti agenda selanjutnya, yakni Seminar Ke aswajaan dengan tema 'Mengimplementasikan Nilai Aswaja Sebagai Nafas Gerakan' dan mendatangkan mantan Ketua PAC IPNU Kedungadem periode 2013-2015, Sudarno sebagai pemateri.[din/ito]
Tag : Ipnu, ippnu, kesongo, kedungadem
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini