Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Disiplin Prokes, Petugas Gelar Operasi Yustisi di Dua Tempat Wisata

blokbojonegoro.com | Saturday, 31 October 2020 19:00

Disiplin Prokes, Petugas Gelar Operasi Yustisi di Dua Tempat Wisata

Reporter: Nur Muharrom

blokBojonegoro.com - Dalam rangka menegakkan disiplin protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), petugas gabungan yang terdiri dari Satpol PP baik kabupaten maupun provinsi, TNI, Polri dan Dishub melaksanakan operasi yustisi di dua wisata yang ada di Kota Migas.

Mengingat libur panjang pada akhir bulan Oktober ini pengunjung beberapa tempat wisata yang ada di Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur nampak meningkat.

Operasi yustisi yang digelar pada Sabtu (31/10/2020) dilaksanakan di agrowisata Kebun Belimbing Desa Ngringinrejo Kecamatan Kalitidu dan juga wisata Kahyangan Api Desa Sendangharjo, Kecamatan Ngasem.

Kabid Tibum Satpol PP Bojonegoro, Beny Subiakto mengatakan, operasi yustisi ini ada beberapa pengunjung yang kedapatan tidak mengenakan masker, alhasil petugas memberikan teguran.

"Operasi Yustisi ini memberikan sanksi berupa teguran tertulis bagi yang melanggar protokol kesehatan seperti tidak memakai masker," kata Beny.

Petugas menjatuhkan sanksi di lokasi Wisata Kebun Belimbing kepada 11 orang, sedangkan di lokasi Wisata Kahyangan Api petugas menegur 2 orang pengunjung. [mu]

Tag : operasi yustisi, protokol kesehatan, prokes, pakai masker, jaga jarak, cuci tangan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini