Hasil Rakor, Tim Gugus Tugas Akan Lakukan Penyemprotan Fasum
blokbojonegoro.com | Wednesday, 23 December 2020 18:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Mengingat trend kasus konfirmasi positif yang terus merangkak hingga masuk kategori zona merah, Tim Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Bojonegoro, menggelar rapat koordinasi (Rakor) pada Selasa (22/12/2020).
Dalam hal ini Bupati Bojonegoro, Anna Muawannah, menyampaikan agar gugus tugas percepatan penanganan covid-19 segera melakukan upaya pengetatan protokol covid-19 di beberapa fasilitas umum hingga operasi yustisi masif.
Menanggapi Rakor tersebut, saat dikonfirmasi blokBojonegoro.com, Juru bicara gugus tugas percepatan dan penanganan covid-19 Kabupaten Bojonegoro, Masirin, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Forkopimda, Forkocimca, OPD terkait dan pengurus pasar untuk melakukan beberapa langkah penanganan.
"Langkah yang diambil termasuk pengetatan jam malam untuk tiga Kecamatan kasus covid tertinggi. Termasuk Kecamatan Bojonegoro, Kapas dan Dander," ungkap Masirin.
Sementara itu, untuk penanganan hari ini, Rabu (23/12/2020) telah dilakukan penyemprotan cairan disinfektan secara masif di beberapa titik pusat Kota Bojonegoro.
"Hari ini dilakukan penyemprotan masif di puskesmas wisma indah, terminal rajekwesi, stasiun Bojonegoro dan polsek kota," imbuhnya.
Masih lanjut, pihaknya juga menyebutkan bahwa penyemprotan secara masif nantinya akan di lakukan di semua wilayah sebagai salah satu penanganan covid-19. Diantaranya penyemprotan disinfektan di seluruh wilayah Bojonegoro, giat operasi yustisi di 8 Kecamatan dengan melibatkan petugas kesehatan untuk sampling rapid tes.
"Sebagai upaya penanganan nantinya akan dilakukan penyemprotan masif di beberapa wilayah hingga operasi yustisi sekaligus rapid di tempat," tambahnya.
Berdasarkan data persebaran Covid-19 per tanggal 22/12/2020, tercatat data komulatif sebanyak 1034 orang. Dengan kasus terkonfirmasi positif sebanyak 37 orang, aktif dirawat 205 orang, meninggal 87 orang dan sembuh 742 orang.
Data tersebut juga di benarkan oleh juru bicara gugus tugas Pencegahan dan Penanganan covid-19 Bojonegoro. [liz/lis]lh
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini