blokbojonegoro.com | Saturday, 06 March 2021 20:00
Reporter: M. Yazid, Herman
blokBojonegoro.com - Pelaksanaan Musyawarah Cabang (Muscab) Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Bojonegoro, Minggu (7/3/2021), dimungkin berlangsung sederhana. Selain diadakan di pondok pesantren Nurul Falah Sumbertlaseh, Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro, agenda Muscab menetapkan lima nama pengurus dari DPP PKB.
Sekretaris DPC PKB Kabupaten Bojonegoro, Sunjani menuturkan, berbagai persiapan sudah dimatangkan termasuk lokasi pelaksanaan Muscab. Selain pengurus DPC PKB, juga akan diikuti dewan suro dan ketua tanfidziyah PAC PKB se-Kabupaten Bojonegoro.
"Agenda Muscab menyetujui 5 nama yang ditetapkan DPP PKB, menjadi pengurus DPC PKB Bojonegoro 2021-2026. Sekaligus membentuk tim formatur untuk menyusun kepengurusan," tuturnya, Sabtu (6/3/2021).
Politisi PKB yang juga anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro itu menjelaskan, lima nama yang ditetapkan DPP PKB itu tidak ada proses pengusulan. Namun selain itu dalam agenda Muscab juga diadakan plenk tata tertib, laporan pertanggungjawaban, pandangan umum dan pengurus sebelumnya dinyatakan domisioner.
Disinggung terkait lima nama tersebut termasuk posisi ketua, Sunjani tidak bisa memastikan. "Lima nama yang ditetapkan DPP PKB belum tahu siapa saja, ditunggu aja besok. Posisi tidak mau berspekulasi," terangnya kepada blokBojonegoro.com.
Seperti diketahui, hasil Pileg 2014 PKB mendapatkan 6 kursi DPRD Kabupaten Bojonegoro, jumlah tersebut meningkat pada Pileg 2019 menjadi 10 kursi dan menempatkan wakilnya menjadi ketua DPRD Kabupaten Bojonegoro, Imam Sholihin. Selain Imam Solihin, nama lainnya yang dimungkinkan ditunjuk DPP PKB menduduki jabatan ketua PKB Bojonegoro ada Sunjani yang sekarang menjabat sekretaris DPC PKB dan beberapa kali menjadi DPRD Kabupaten Bojonegoro.
Termasuk Abdullah Umar, yang saat ini menjadi ketua Garda Bangsa dan ketua Komisi D DPRD Kabupaten Bojonegoro, berpeluang menjadi ketua DPC PKB Kabupaten Bojonegoro. Serta wajah baru, Miftahul Huda yang menjadi sekretaris Komisi A DPRD Bojonegoro, sekretaris PC GP Ansor Bojonegoro dan ketua DPD KNPI Bojonegoro, tidak menutup kemungkinan menjadi orang nomor satu di PKB Bojonegoro.
Sementara itu, Imam Sholikin, DPRD dari Fraksi PKB mengatakan, untuk teknis Muscab besok akan dihadiri Dewan Syuro, Tanfidz, ketua-ketua banom dan seluruh jajaran Dewan Syuro dan Tanfidz dari DPAC se Bojonegoro.
"Intinya nanti di muscab langsung mufakat dan siapa yang dijadikan ketua itu masih menjadi rahasia DPP. Nanti kalau sudah terbentuk KSB-nya, setelah itu ditambah dua perwakilan dari DPAC langsung membentuk tim formatur," ujar Imam.
Dia juga menambahkan, jika tim formatur sudah terbentuk, nanti akan ada komisi-komisi untuk melengkapi seluruh formatur DPC yang ada. Seperti bagian hukum seperti lakumham, bagian organisasi dan bagian pemenangan.
"Untuk acara muscab besok ini diusahakan satu hari selesai dan dihadiri langsung dari perwakilan dari DPP dan DPW PKB. Muscab ini memang serentak se-Indonesia, jadi nanti ada virtualnya dan akan ada pidato langsung dari ketua DPP PKB yaitu Cak Imin," tutupnya. [zid/ito]
Tag : muscab, pkb, bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini
Loading...