Lebaran, Harga Daging Sapi Merangkak Naik
blokbojonegoro.com | Friday, 14 May 2021 14:00
Kontributor: Uul Lyatin
blokBojonegoro.com - H+2 lebaran idul fitri 1442 Hijriyah, harga daging sapi yang ada di pasaran terpantau naik dari harga sebelumnya.
Karsilah, penjual daging sapi di pasar kota Bojonegoro mengatakan, harga daging sapi mengalami kenaikan semenjak H-2 lebaran. Harga sebelumnya diangka Rp100.000 unuk satu kilogram, kini jadi Rp120.000 per kilogramnya.
Selain itu harga balungan yang biasanya Rp50.000 satu kilogram, merangkak naik jadi Rp65.000 per kilogramnya.
"Harga daging sapi naik jelang hari raya, awal ramadhan harga daging turun," ungkapnya.
Menurut Karsilah, kemungkinan harga daging sapi naik karena meningkatnya pembeli di pasar kota jelang lebaran, sehingga harga daging sapi naik Rp20.000 per kilogramnya.
Hingga saat ini harga daging masih bertahan diangka Rp120.000, pedagang berharap harga daging sapi bisa segera stabil. "Karena setelah lebaran ini sepertinya pembeli tidak seramai waktu idul fitri," tandasnya. [uul/mu]
Tag : daging sapi
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini