Olah Lemon Jadi 5 Varian Minuman Sehat, Omzet Menggiurkan
blokbojonegoro.com | Tuesday, 18 May 2021 13:00
Reporter: Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Mengkonsumsi air perasan lemon secara teratur konon memiliki sejumlah manfaat kesehatan, salah satunya meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Meski tidak spesifik untuk menangkal virus tertentu, mengonsumsi air lemon bisa menjadi alternatif guna menghindarkan infeksi virus. Lemon kaya akan vitamin C dan beberapa nutrisi lain yang dapat membantu mengobati atau mencegah berbagai masalah kesehatan.
Menjaga kesehatan sangat diperlukan terlebih saat masa Pandemi Covid-19 seperti ini. Bersama istrinya, Darsono meracik varian rasa sebagai salah satu kebutuhan untuk meningkatkan imunitas tubuh di masa Pandemi.
"Olahan lemon ini manfaatnya beragam, apalagi saat Pandemi Covid-19 ini dipercaya mampu meningkatkan imunitas tubuh," tutur Darsono.
Olahan sari lemon produksinya dipercaya memiliki 10 khasiat. Diantaranya, mampu membakar lemak tubuh, memperlancar pencernaan, sebagai antioksidan dan membantu mengobati anemia hingga menurunkan tekanan darah tinggi.
"Manfaatnya beragam tidak hanya untuk imunitas tubuh tetapi juga membakar lemak bahkan menurunkan tekanan darah tinggi," jelasnya.
Dari berbagai varian manfaat air perasan lemon, nyatanya menjadi inovasi tersendiri bagi Darsono untuk mengembangkan air lemon menjadi lima varian. Diantaranya, varian lemon tea, lemon sereh, lemon sereh madu dan Lemon sereh selasih.
Rasa dari masing-masing varian sari lemon dari kemasan botol berukuran 250 mililiter tentu sangat berbeda kesegarannya. Salah satunya lemon sereh, dari aroma wangi begitu semerbak ketika tutup botol tersebut dibuka dan perpaduan rasa manis begitu menyegarkan.
"Ada tiga varian best seller untuk yang original ada campuran dari sereh, jahe dan gula merah," ucapnya.
Produk minuman sari lemon yang diberikan label sejarah 99 dan nama varian tampak tertempel rapi pada botol kemasan mungil. Dari harga berkisar mulai Rp 7.000 hingga Rp 10.000.
Dengan ketahanan produk dalam suhu ruangan mencapai tujuh hari, sementara jika disimpan di lemari beku bisa tahan hingga tiga bulan.
"Harganya terjangkau mulai dari Rp 7.000-Rp 10.000, kualitas ketahan produk bisa sampai tiga bulan," tambah pria asal Desa Ngablak, Dander.
Tak tanggung-tanggung omzet yang diperoleh Darsono bahkan hingga jutaan rupiah, produk olahannya juga dikenal hingga Jakarta. Bahkan Artis Arie Untung dan Opick juga turut memproduksi produk olahan sari lemon miliknya.
"Alhamdulillah omzet mencapai hitungan rupiah yang begitu fantastis dan produk lokal ini juga dikenal hingga Jakarta," pungkasnya. [liz/ito]
Tag : sari, lemon, bojonegoro, minuman, herbal, dander, ngablak
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini