13:00 . Perluas Dukungan Lingkungan Akademik, Hulu Migas Hadir di Pameran SINOX-01   |   22:00 . Survei ARCI: Elektabilitas Wahono-Nurul 75,5%, Teguh-Farida 19,6%   |   21:00 . Tingkatkan Derajat Kesehatan Pekerja Lewat Program Atraktif, Pertamina EP Cepu Catatkan Rekor Muri   |   20:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z Bojonegoro Berlangsung Meriah   |   18:00 . Tim Pemenangan Teguh-Farida Akui Tak Tahu Kampanye ‘Bojonegoro Klunting’ di Kepohbaru   |   16:00 . Kampanye Hari Terakhir Pilbup Bojonegoro Berujung Ricuh, Warga Saling Lempar Batu   |   15:00 . 22 TPS di Sekar Bojonegoro Sulit Dijangkau, Ada yang Gegara Jembatan Putus   |   12:00 . Peringati Hari Penyakit Paru Obstruktif Kronis, Dinkes Bojonegoro Ajak Warga Jaga Kesehatan Paru   |   23:00 . Ribuan Warga Bojonegoro Mlaku Bareng Khofifah-Emil dan Wahono-Nurul   |   19:00 . Diduga Tak Netral, PMII Bojonegoro Minta Ketua Bawaslu Mundur   |   17:00 . Beredar Foto Ketua Bawaslu Bojonegoro Berkaos PDI-P, Benarkah?   |   16:00 . Kembangkan Potensi, PEP Sukowati Gelar Pelatihan Pengolahan Herbal   |   15:00 . 5 Tersangka Korupsi Mobil Siaga Bojonegoro Segera Disidang   |   06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |  
Sun, 24 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Tak Lelah Terapkan Prokes, Masuk Kawasan Mojodelik Wajib Bermasker

blokbojonegoro.com | Sunday, 30 May 2021 11:00

Tak Lelah Terapkan Prokes, Masuk Kawasan Mojodelik Wajib Bermasker

Reporter: M. Yazid

blokBojonegoro.com - Pandemi Covid-19 yang masih berlangsung membuat Pemerintah Desa (Pemdes) Mojodelik Kecamatan Gayam Kabupaten Bojonegoro tak lelah menerapkan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19. Hal itu ditunjukan dengan membagikan masker gratis, sekaligus mewajibkan seluruh masyarakat memakai masker saat memasuki kawasan tersebut.

Selain berbagi masker di lokasi Jalan Desa Mojodelik bersama gugus tugas Covid-19, petugas juga memakaikan masker di lokasi Wisata Puthuk Kreweng yang menjadi ikon Desa Mojodelik. "Sudah sejak awal adanya Virus Corona dilakukan pembagian masker dan mewajibkannya," kata Kepala Desa Mojodelik, Yuntik Rahayu, Minggu (30/5/2021).

Bu Yuntik, panggilan Yuntik Rahayu mengungkapkan, pembagian masker ini dilakukan tidak hanya untuk masyarakat Desa Mojodelik, namun pengguna jalan yang melintas maupun pendatang yang masuk kawasan Mojodelik. Sosialisasi dan membagikan masker dalam pelaksanaanya sudah rutin dilakukan secara tentatif sesuai kebutuhan.

"Tujuannya agar seluruh masyarakat mematuhi protokol kesehatan, sekaligus berperilaku hidup bersih dan sehat. Pasalnya Covid-19 belum menunjukkan tren akan berakhir, sehingga harus waspada dan berupaya memutus penularan Covid-19," ungkapnya.

Menurutnya, Pemerintah Desa melalui gugus tugas Covid-19 bersama Babinsa dan Babinkamtibas, petugas kesehatan akan terus mensosialisasikan penerapan Prokes. Selain memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan menggunakan air mengalir dengan sabun.

"Bagi masyarakat yang kedapatan tidak memakai masker, langsung kita berikan masker gratis dan memintanya untuk dipakai," terang Kepala Desa ring 1 Lapangan Migas Banyu Urip, Blok Cepu, dan Jambaran-Tiung Biru (JTB) itu.

Ditambahkan Bu Yuntik, pembagian masker gratis kembali ditingkatkan sejak 10 Mei 2021, supaya masyarakat menyadari pandemi Covid-19 belum berakhir. Namun ia berharap pandemi ini segera berakhir, supaya semuanya bisa beraktifitas seperti biasa tanpa berkewajiban memakai masker lagi. [zid/lis]

 

Tag : Prokes, Covid, kades



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat