Bupati Bojonegoro Sambang Desa di Dusun Bungas, Guyangan Trucuk
blokbojonegoro.com | Friday, 01 October 2021 15:00
Kontributor : Uul Lyatin
blokBojonegoro.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro menyelenggarakan agenda rutinan Sambang Desa yang dihadiri langsung oleh Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awanah. Agenda sambang desa kali ini digelar secara langsung di Dusun Bungas, Desa Guyangan, Kecamatan Trucuk, Bojonegoro, Jumat (01/10/2021).
Sambang desa kali ini digelar di Balai Desa Guyangan dengan menerapkan protokol kesehatan. Agenda tersebut, dihadiri Bupati Bojonegoro Anna Mu'awanah, Kepala OPD, Camat Trucuk, Kades se-Kecamatan Trucuk, PKK, perangkat desa, lembaga desa, tokoh masyarakat dan warga setempat.
Dengan adanya agenda sambang desa ini, Pemkab Bojonegoro berupaya menjaring aspirasi masyarakat sebagai upaya peningkatan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat dengan menyongsong tema "Optimalisasi Pemberdayaan Masyarakat Melalui Penanggulangan Kemiskinan Yang Berkelanjutan dan Pembangunan Infrastruktur Sumber Daya Air".
Dalam sambutannya, Heru Sugiharto selaku Camat Trucuk mengucapkan selamat datang dan terimakasih kepada Bupati Bojonegoro yang telah banyak merealisasikan kebutuhan untuk pembangunan infrastruktur sumber daya alam di kecamatan Trucuk.
"Saya ucapkan selamat datang kepada ibu Bupati, dan terimakasih atas pembangunan beberapa fasilitas untuk mengayomi dan membantu masyarakat Trucuk, seperti salah satunya ialah pembangunan gedung rawat inap di Puskesmas Trucuk," ujarnya.
Selanjutnya, dalam acara aspirasi kali ini, Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awannah menjawab dan menanggapi serta mencari solusi dari usulan masyarakat terkait beberapa permasalahan yang ada di kecamatan Trucuk. Dalam sambutannya, pihaknya juga mengingatkan masyarakat untuk menjaga kebersihan dan lingkungan sekitar di kecamatan Trucuk.
"Saya harap masyarakat Trucuk ini bisa kompak untuk menjaga lingkungan dan kebersihan sekitar, seperti halnya di Bengawan Solo itu pasir nya jangan digaruk terus, karena nantinya akan berakibat yang berkepanjangan dan jembatan bisa ambruk kalau keterusan digaruk," tutur Bupati.
Lanjut, untuk mengantisipasi rusaknya jalan desa Guyangan, pemkab Bojonegoro menganggarkan uang sebanyak 2 Milyar untuk pembangunan jalan di desa Guyangan. Pihak nya juga menyampaikan bahwa 2021 Bojonegoro akan tuntas dari kemiskinan yang extrim.
Bupati Bojonegoro menegaskan kepada kepala desa Guyangan agar kedepannya untuk mengawasi warganya yang belum memiliki BPJS untuk menunjang kesehatan masyarakat Kecamatan Trucuk.
"Tolong untuk Pak Kades, nanti masyarakatnya dicek bagi yang belum memiliki BPJS Kesehatan agar segera memiliki BPJS, karena nantinya kesehatan masyarakat lebih terjamin dan ini juga telah bekerja sama dengan Puskesmas untuk melayani masyarakat yang ber BPJS," tutup Anna. [uul/lis]
Tag : Kebijakan, kesehatan, pemkab
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini