06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |   18:00 . Diduga Tak Sesuai Spesifikasi, Dua Pembangunan Jalan di Bojonegoro Disidik Kejaksaan   |   17:00 . Judi Online Sebabkan 978 Pasangan di Bojonegoro Cerai   |   16:00 . Jumping Teknologi, Wenseslaus Manggut: Tantangan dan Peluang Industri Media Digital   |   15:00 . Suwarjono: Media Lokal saat ini Tidak Baik-baik Saja, Inilah Tantangan di Tengah Digitalisasi   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Khawatir Anak Alergi Makanan, Begini Cara Mendeteksinya saat Menyapih!

blokbojonegoro.com | Thursday, 21 April 2022 07:00

Khawatir Anak Alergi Makanan, Begini Cara Mendeteksinya saat Menyapih!

Reporter: -

blokBojonegoro.com - Banyak orangtua mungkin bingung mencari tahu makanan yang disukai dan tidak oleh anaknya ketika pertama kali menyapih atau makan.

Apalagi orangtua yang memiliki alergi makanan. Pilih menu makan untuk menyapih anak mungkin akan lebih sulit.

Konsultan makan ahli, Lucy Thomas telah mengungkapkan Anda bisa menyapih anak untuk mengetahui makanan yang disukai dan tidak. Tapi, Anda juga harus waspada terhadap potensi alergi dan intoleransi.

Lucy mengatakan satu hal yang terpenting adalah orangtua harus tahu alergi makanan mematikan yang dimiliki anak.

Ia menjelaskan bahwa alergi makanan adalah reaksi dari sistem kekebalan tubuh Anda. Pada beberapa makanan, sistem kekebalan tubuh Anda secara keliru memperlakukan protein yang ditemukan dalam makanan sebagai ancaman.

"Gejala biasanya terjadi dengan cepat setelah mengonsumsi makanan tersebut dalam jumlah kecil, seperti ruam, mengi dan gatal-gatal," kata Lucy dikutip dari The Sun.

Alergi makanan yang umum pada bayi dan anak-anak antara lain susu, telur, ikan, kacang tanah dan kacang-kacangan lainnya.

Hal-hal inilah yang perlu Anda perhatikan saat menyapih bayi karena alergi makanan bisa mematikan.

Tapi, intoleransi sedikit berbeda dan tidak melibatkan sistem kekebalan tubuh, yang artinya tidak ada reaksi alergi.

Lucy menjelaskan bahwa intoleransi makanan menyebabkan gejala yang terjadi secara bertahap, selama beberapa jam setelah makan.

Ia mengatakan bahwa kondisi itu bisa menimbulkan gejala jika anak mengonsumsi makanan dalam jumlah besar, tidak seperti alergi ketika sedikit makanan bisa memicu reaksi.

Jika Anda mulai menyapih bayi, Lucy mengatakan bahwa pendekatan yang santai dan menyenangkan akan membantunya menjadi pengalaman positif bagi semua orang yang terlibat.

"Jika Anda sangat khawatir tentang bagaimana reaksi si kecil terhadap makanan tertentu, ambillah dalam jumlah kecil," jelasnya.

Adapun gejala alergi makanan yang biasanya berkembang dalam beberapa detik pertama setelah makan, termasuk kesemutan, gatal-gatal, pembengkakan wajah, kesulitan menelan, mengi, sesak napas, pusing, demam dan sakit perut.

*Sumber: suara.com

 

Tag : pendidikan, kesehatan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat