Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Berangkatkan Haji, Pemkab Bojonegoro Siapkan 16 Bus

blokbojonegoro.com | Friday, 03 June 2022 16:00

Berangkatkan Haji, Pemkab Bojonegoro Siapkan 16 Bus Foto ilustrasi jemaah haji

Reporter: M. Anang Febri

blokBojonegoro.com - Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Bojonegoro dipastikan berangkat ke Tanah Suci Makkah pada Sabtu (4/6/2022) besok. Dalam pelaksanaannya, Pemerintah Kabupaten Bojonegoro menyiapkan 16 armada bus guna mengantar para tamu Allah.

Panitia pemberangkatan haji dari Pemkab Bojonegoro, Sahlan menerangkan, panitia pemberangkatan menyiapkan 6 bus pada pemberangkatan kelompok terbang (kloter) 2 yang juga bakal gabung dengan rombongan Tuban. Sedangkan kloter 3, ada 10 bus disiapkan untuk keberangkatan jamaah yang semuanya warga Bojonegoro.

"Ada 16 armada bus untuk pemberangkatan CJH Kabupaten Bojonegoro," terang Sahlan kepada blokBojonegoro.com, Jumat (3/6/2022).

16 armada itu nantinya diisi 720 orang CJH berikut 3 petugas. Rencana pengamanan kegiatan akan dilakukan oleh Polres Bojonegoro, dengan tanpa ada pungutan parkir yang dikondisikan oleh Dishub.

"Calon jamaah haji ada yang berangkat pagi tadi ikut Tuban, karena kekosongan kursi. Jadi sementara CJH dari Bojonegoro berkurang," lengkapnya.

Dari hal itu, pihaknya belum bisa memastikan berapa jumlah tetap CJH yang diberangkatakan pada kloter 2 dan 3 nanti. [feb/mu]

Tag : jamaah haji bojonegoro, haji 2022



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini