21:00 . Manajemen Target Persibo Menang atas Persipal   |   18:00 . Kabar Gembira, Lawan Persipal Taher Siap Main   |   17:00 . Ingat..! Tes CAT dan Wawancara Petugas Haji 17 Desember 2024   |   17:00 . 1 Tahun D'Konco Cafe, Ikuti Lomba Video Reels Instagram   |   15:00 . Nur Hidayat dan Jajang Sukmara Absen Lawan Persipal   |   14:00 . Bisa Download Buku Saku Mudzakarah Perhajian Indonesia 2024   |   14:00 . Pimpinan BKMM dan DMI 7 Kecamatan Ikuti Workshop   |   12:00 . Malam Tahun Baru, Ini Rekomendasi Cafe di Bojonegoro   |   09:00 . Sudah Lepas Siaga 1, Bengawan Solo Tetap Waspada   |   21:30 . Masih Siaga Hijau, Tren Turun   |   21:00 . Wakil Rektor UNUGIRI Bojonegoro Masa Jabatan 2024-2028 Resmi Dilantik   |   20:00 . Harga Tim Persibo Rp20,6 Miliar, Termahal Enzo CĂ©lestine   |   18:00 . Pemkab Bojonegoro Launching Aplikasi Kopi Candu Jonegoro untuk Kader Posyandu   |   17:00 . Bengawan Solo Siaga Banjir, BPBD Bojonegoro Siapkan Tempat Pengungsian   |   15:00 . Diduga Peras Kontraktor di Bojonegoro, 2 Oknum Ngaku Wartawan Diringkus   |  
Sat, 14 December 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Rajekwesi Night Carnival, Upaya Bersama untuk Kembangkan UMKM

blokbojonegoro.com | Sunday, 05 March 2023 14:00

Rajekwesi Night Carnival, Upaya Bersama untuk Kembangkan UMKM

Reporter: Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang diinisiasi CEC mulai menyuguhkan sajian kuliner di timur taman Rajekwesi, lengkap dengan permainan anak-anak dan beragam kreasi kerajinan menarik tiap Sabtu dan Minggu malam. 

Pantauan blokBojonegoro.com di lapangan, tampak belasan booth stand dipasang rapi berjajar yang di isi puluhan lapak pelaku usaha kecil menengah. Mulai dari penjaja kuliner, craft, baju, kerajinan gipsum hingga fashion dewasa dan anak. 

Mayor Inf I Putu Gede Widarta, Kasdim 0813 Bojonegoro, menyampaikan bahwa lahan yang berada di timur taman Rajekwesi ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk memberikan dampak positif bagi para pelaku UMKM asli Bojonegoro. 

Sehingga perlu adanya sinergi bersama komunitas yang betul-betul juga ingin membantu anggota, nonton profit oriented dan tidak terkontaminasi dengan kepentingan politik manapun. 

"Creative Economy Center merupakan komunitas yang dirasa sangat representatif dari 3 indikator tersebut," ungkap Mayor Inf I Putu Gede Widarta. 

Menurutnya, wujud Kodim 0813 Bojonegoro bina UMKM ini diharapkan mampu menyampaikan pesan positif kepada masyarakat seperti Berjiwa Pancasila, Siap Bela Negara, TNI di hati rakyat.

Dimana pelaksanaan kegiatan tersebut melalui komunitas pasar rakyat rajekwesi, yang bersinergi dengan Creative Economy Center atau rajekwesi night carnival. Serta digelar setiap akhir pekan di sisi timur taman Rajekwesi.

"Banyak hal yang menarik antusiasme masyarakat saat kegiatan tersebut, di antaranya aneka wahana permainan anak, bazar produk asli dan aneka kuliner khas Bojonegoro," tambahnya. 

Sementara itu, Adib Nurdiyanto, Ketua CEC Bojonegoro menyampaikan bahwa hadirnya rajekwesi night carnival ini tidak hanya menunjukkan kepedulian kodim 0813 kepada para pelaku umkm. Melainkan juga menjadi sarana bagi pelaku UMKM untuk menumbuhkan jiwa kewirausahaan.

"Termasuk dengan memberikan inspirasi bagi para pelajar dan mahasiswa yang mengunjungi kegiatan ini. Total 36 pedagang serta 18 booth stand, buka mulai pukul 16.00-21.00 WIB," ulasnya. 

Bahkan, hadirnya Rajekwesi Night Carnival ini bagi para pelaku umkm dirasa menjadi berkah tertentu. Salah satunya Hani Suhartini, pelaku usaha kecil menengah asal Desa Pacul yang selama ini menjadi tumpuan keluarga. 

"Saya jualan sudah 13 tahun, mulai dari cookies hingga kacang oven. Alhamdulillah bisa menjadi ladang rezeki, apalagi dengan adanya wadah bina umkm dari Kodim 0813," pungkasnya. [liz/lis]

Tag : UMKM, kodim, CEC



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat