Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Muhamadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan Jatuh 11 Maret

blokbojonegoro.com | Friday, 08 March 2024 15:00

Muhamadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan Jatuh 11 Maret

 Reporter: Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Tinggal menghitung hari lagi, umat Islam di seluruh dunia akan melakukan puasa Ramadan 1445 H/2024 Masehi. Puasa Ramadan merupakan salah satu rukun Islam yang wajib dilaksanakan oleh setiap muslim yang mampu.

Muhammadiyah, sendiri merupakan salah satu organisasi Islam terbesar di Indonesia, telah menetapkan awal puasa Ramadhan 2024 jatuh pada Senin, 11 Maret 2024.

"Muhammadiyah menggunakan perhitungan yang berbeda yakni dengan metode Hisab Hakiki Wujudal Hilal (kondisi peredaran Bulan, Bumi dan Matahari untuk penentuan awal puasa," ungkap Sholikin Jamik selaku Wakil Ketua PD. Muhammadiyah Bojonegoro, Bidang Hukum dan HAM. 

Asalkan sudah lebih dari 0 derajat berapapun ketinggian dan elongasinya akan dianggap telah masuk awal puasa. "Muhammadiyah menyatakan hilal sudah terlihat di Yogyakarta pada 10 Maret 2024. Saat itu tinggi Bulan adalah (¢ = -07° 48' LS dan l= 110° 21' BT ) = +00° 56' 28'' (hilal sudah wujud)," bebernya. [liz/lis]

 

Tag : puasa, muhammadiyah, permulaan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini