UNUGIRI Bojonegoro Perkuat Reputasi Nasional dan Internasional Sepanjang 2025
Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri (UNUGIRI) Bojonegoro menorehkan berbagai capaian strategis sepanjang 2025. Pencapaian tersebut meliputi peningkatan mutu akademik, produktivitas riset dosen, hingga penguatan jejaring internasional, yang semakin mengukuhkan posisi UNUGIRI sebagai perguruan tinggi unggulan.