06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |   19:00 . Pj Adriyanto : Pasar Hewan Bisa Menjadi Tujuan Wisata Dan Edukasi   |   18:00 . Diduga Tak Sesuai Spesifikasi, Dua Pembangunan Jalan di Bojonegoro Disidik Kejaksaan   |   17:00 . Judi Online Sebabkan 978 Pasangan di Bojonegoro Cerai   |   16:00 . Jumping Teknologi, Wenseslaus Manggut: Tantangan dan Peluang Industri Media Digital   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Kenali 4 Jenis Refleks pada Bayi Baru Lahir

blokbojonegoro.com | Friday, 12 July 2019 07:00

Kenali 4 Jenis Refleks pada Bayi Baru Lahir

Reporter: -

blokBojonegoro.com - Moms pasti pernah mengalami di mana si kecil mudah kaget saat tidur? Jangan khawatir, hal tersebut sangat wajar dan menunjukkan perkembangan yang baik pada bayi.

Menurut studi yang dilakukan oleh Santrock pada bukunya yang berjudul 'Life-Span Development', bayi yang baru lahir memiliki 4 refleks alami yang akan ditunjukkan.

1. Root Reflex (Refleks Mencari)

Refleks ini dapat kita lihat saat bayi menolehkan kepalanya ketika ada benda yang menempel pada ujung bibirnya. Ketika Moms menempelkan ujung jari atau ujung dot pada ujung bibirnya, maka ia akan menoleh ke arah tersebut. Kita sering kali melakukan cara ini untuk mengetahui apakah bayi kita masih lapar atau tidak. Refleks ini sangat alami dan menunjukkan bahwa sensor perabanya berfungsi.

2. Suck Reflex (Refleks Mengisap)

Setelah terjadi rooting refleks, maka bayi siap untuk mengisap. Suck reflex ini belum sepenuhnya berkembang saat masa kehamilan. Bahkan, sampai usia kehamilan 36 minggu perkembangan suck reflex belum sempurna. Sangat wajar jika new born belum mampu mengisap secara sempurna.

3. Moro Reflex

Refleks ini sering kita sebut dengan refleks kejut. New born akan merespons gerakan atau suara baru di sekitarnya dengan gerakan terkejut. Bayi akan mendorong kepala ke belakang, mengencangkan kaki dan tangannya ke atas dan diikuti suara tangisan. Refleks moro ini akan terjadi sampai usia 5-6 bulan.

Sering kali orang di sekitar kita mengatakan bahwa bayi yang mudah terkejut lalu menangis harus dibedong agar merasa tenang. Anggapan ini kurang tepat rasanya, karena refleks moro terjadi secara alami dan merupakan tahap perkembangan yang normal.

4. Grasp Reflex (Refleks Menggenggam)

Refleks jenis ini mudah kita jumpai. Saat Moms coba elus telapak tangannya, secara otomatis ia akan menutup jarinya seperti menggenggam. Refleks ini akan terus berkembang sampai usia 5-6 bulan. Selanjutnya akan muncul perkembangan baru pada sensor motoriknya yang lebih kompleks.

Itulah informasi terkait gerakan refleks yang perlu Moms kenali. Jangan khawatir jika bayi Moms mudah terkejut atau kaget, karena hal itu normal terjadi. Jika Moms memiliki diskusi lainnya, mari kita bahas bersama.

*Sumber: kumparan.com

Tag : pendidikan, kesehatan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat