Yazid: Di Era Ini, Tantangan Wartawan Perangi Hoax, Sangat Luar Biasa
blokbojonegoro.com | Saturday, 28 September 2019 16:00
Reporter: M. Safuan
blokBojonegoro.com - Sabtu (28/9/2019), para insan jurnalis yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bojonegoro, memilih Ketua PWI masa bakti 2019 hingga 2022.
Secara aklamasi PWI Kabupaten Bojonegoro memilih M. Yazid sebagai ketua baru.
Hadir pada kesempatan itu, sejumlah tamu undangan di antaranya Ketua PWI Jatim Ainur Rohim,
Wakil Ketua Bidang Organisasi Suhermono dan
Sekretaris Rko Pamuji. Selain itu juga ada Perwakilan Pemkab, Waka Polres, Perwakilan Kodim 0813, Perwakilan SKK Migas serta sejumlah wartawan AJI Bojonegoro.
Ketua PWI Kabupaten Bojonegoro periode 2019-2022 terpilih, M. Yazid mengucapkan terimakasih kepada seluruh wartawan yang telah mempercayakan amanah kepada dirinya untuk memimpin PWI Bojonegoro. Ia juga berjanji, amanah yang baru diemban ini akan dijalankan dengan sebaik-baiknya.
Yazid melanjutkan, dengan kepemimpinan yang baru, ia mengajak para pengurus dan anggota memajukan profesi wartawan. Pasalnya di era global ini tantangan wartawan memerangi berita bohong (hoax) sangat luar biasa. Selain itu ia mengajak untuk para insan pers yang ada di Bojonegoro untuk terus meningkatkan kompetensi.
"Paling tidak salah satu kompetensi itu, adalah kemampuan wartawan dalam menggali data secara baik dan benar," cakap Yazid.
Namun yang terpenting, jelas pria asal Kecamatan Balen ini, dalam menjaga peofesi ini, jangan cacati nama wartawan dengan kelakuan-kelakuan yang tidak baik di lapangan. "Jurnalis mari kita jadikan sebagai profesi yang membanggakan," ajak Yazid saat memberi sambutan di hadapan tamu undangan. [saf/mu]
Tag : PWI, pengurus pwi, pwi jawa timur
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini