Hari Bahasa Isyarat International (HBII) di Bojonegoro
Perwakilan MURI : Selamat, Bojonegoro Telah Catat 10 Rekor Muri
blokbojonegoro.com | Sunday, 29 September 2019 14:00
Reporter : M Safuan
blokBojonegoro.com - Perwakilan Meseum Rekor Indonesia (MURI) mengapresiasi langkah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, yang terus melakukan torehan prestasi dan berbagai event sehingga beberapa kali masuk Muri. Bahkan sejak kepemimpinan Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awannah sudah mencatat 2 kali rekor Muri yakni Sego Buwuhan dan Tari Thengul dengan peserta terbanyak.
"Sejak 2008 hingga 2019 ini, Kabupaten Bojonegoro telah memperoleh 10 kali rekor Muri," kata Perwakilan MURI, Wida.
Wida mengungkapkan Bojonegoro mendapatkan rekor MURI pada berbagai event seperti ledre terpanjang, senam Lantas dengan peserta terbanyak, Senam Anti Korupsi peserta terbanyak dan event lainnya. Bahkan di kepemimpinan Anna Muawanah ini sudah tiga yang ditorehkan tercatat rekor Muri. "Yakni Festival Sego Buwuhan Terbanyak, Tari Thengul Pseserta Terbanyak dan kegiatan Hari Ini senam Alfabel Bisindo dengan peserta terbanyak yakni 772 orang teman tuli yang meliputi dari 16 DPC Gerkatin di Jatim," ujarnya.
Saat ini Muri telah mencatat ada 9 ribu berbagai event, prestasi se Indonesia yang merupakan kebaggaan Nasional.
Rangkaian Peringatan Hari Bahasa Isyarat International (HBII) ke II tingkat Provinsi Jawa Timur yang digelar di Bojonegoro memang banyak kegiatan yang dilaksanakan mulai dari penyuluhan bahaya Narkoba, pameran hasil kreasi teman tuli dari 16 DPC Gerkatin. Selain itu, berbagai lomba dan puncaknya Senam Alfabel Bisindo yang diikuti oleh ratusan peserta dari teman tuli se DPC Gerkatin sejawa Timur.
Terpisah, Erma Firdiana mengatakan Senam Alfabel Bisindo ini bertujuan untuk mengenalkan atau mempopulerkan gerakan bahasa isyarat nasional sehingga lebih cepat difahami oleh teman tuli dan masyarakat secara luas.[saf/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini