Ratusan Teman Tuli Dari 16 DPC Hadir Di HBII Ke II di Bojonegoro
blokbojonegoro.com | Sunday, 29 September 2019 09:00
Reporter: M Safuan
blokBojonegoro.com - Ratusan Peserta teman Tuli ikut memeriahkan Peringatan Hari Bahasa Isyarat International (HBII) ke II tingkat Provinsi Jawa Timur yang digelar di Alun-Alun Bojonegoro pada Minggu (29/09/2019) pagi. Teman tuli tersebut merupakan Perwakilan dari 16 kabupaten hadir untuk turut melaksanakan seluruh rangkaian HBII yakni senam massal Alfabel Bisindo.
Salah satu Panitia Erma Firdiana mengatakan total ada 772 teman tuli dari 16 DPC Gerakan untuk Kesejahteraan Tuna Rungu Indonesia (Gerkatin) di Jawa Timur bahkan seluruh peserta tersebut mengikuti senam alpabel bisindo yang tercatat dalam rekor Muri.
"Tidak hanya senam, kegiatan tersebut juga ada lomba fashion show, deville, lomba gambar, pantomim dan beberapa lomba lainnya," tambahnya.
Masih kata Erma melalui peringatan Hari Bahasa Isyarat International ini bertujuan untuk menunjukkan masyarakat tuli bangga memiliki bahasa isyarat dan bangga memiliki posisi setara dengan masyarakat lainnya.
Hadir pada acara tersebut Bupati Bojonegoro beserta Jajarannya, Kapolres, Dandim Bojonegoro, Perwakilan Muri, 16 DPC Gerkatin serta beberapa tamu undangan dan masyarakat Bojonegoro.
Kegiatan ini sejalan dengan keinginan Bupati Bojonegoro yang ingin menjadikan Kabupaten Bojonegoro sebagai salah satu kabupaten ramah disabilitas, oleh karenanya dukungan dari Pemkab cukup luar biasa agar kegiatan ini bisa sukses terlaksana.
Saat senam alfabel bisindo berlansung tampak Bupati Bojonegoro bersama jajaran dan tamu undangan mengukuti seluruh gerakan senam tersebut bersama ratusan l teman tuli yang memperagakan senam Bahasa Isarat Indonesia (Bisindo) dengan gerakan yang cukup kompak. [saf/lis]
Tag : Tuli, senam, rekor, muri
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini