22:00 . PEPC Angkat Bicara Soal Tender dan Pelibatan Vendor Lokal Bojonegoro   |   21:00 . Rotasi Jabatan Kepala Kemenag Bojonegoro, Amanulloh Gantikan Abdul Wahid   |   20:00 . Kontraktor Lokal Bojonegoro Blokade Jalan Menuju PEPC JTB   |   19:00 . Jika CJH Meninggal, PHU Kemenag : Diwakilkan Atau Penarikan   |   18:00 . Menjaga Sawah, Menjaga Negeri: Peran Babinsa Bubulan Mendorong Ketahanan Pangan   |   17:00 . Pedagang Sebut Pencuri Kerap Beraksi saat CFD di Alun-alun Bojonegoro   |   16:00 . Aplikasi Stroberi Kasir BRI, Permudah Pedagang Proses Pembukuan   |   09:00 . Tak Perlu Ribet, Penarikan Bansos Bisa Lewat BRILink   |   07:00 . Nasabah Ungkap Manfaat Bayar Pinjaman BRI Lewat BRImo   |   15:00 . Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo   |   12:00 . Terekam CCTV, Aksi Curi Uang Pedagang CFD di Alun-alun Bojonegoro   |   07:00 . Isak Tangis Iringi Pemakaman Anggota DPRD Bojonegoro, Dyah Ayu Ratna Dewi   |   10:00 . Kabar Duka, Bu Nyai Dewi, Anggota Dewan Perempuan FPKB Bojonegoro Wafat   |   12:00 . Pemuda Asal Bojonegoro Diduga Terpeleset di Jalur Leter E Gunung Rinjai   |   09:00 . Meneropong Spirit Literasi Dis Perpus Sip Bojonegoro   |  
Wed, 23 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Waspada Corona, Jangan Panik

Ambil Peran Melawan COVID-19 di Jawa Timur, Pertamina Group Bersinergi

blokbojonegoro.com | Friday, 08 May 2020 18:00

Ambil Peran Melawan COVID-19 di Jawa Timur, Pertamina Group Bersinergi

Reporter: Parto Sasmito

blokBojonegoro.com - Selain menjamin ketersediaan energi bagi masyarakat, PT Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Region (MOR) V, Jatimbalinus dan Pertamina EP Asset 4 hadir mengambil peran untuk membantu masyarakat menggulirkan Program Pertamina Peduli Penanggulangan COVID-19.

Seperti pada Jumat (8/5/2020), bertempat di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Pertamina Group mendistribusikan 300 Pakaian Alat Pelindung Diri, 100 Liter Hand Sanitizer, 1900 Masker Kain, dan 1500 Masker Medis kepada Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Penyerahan APD ini dilakukan oleh General Manager Pertamina EP Asset 4, Agus Amperianto dan Unit Manager Communication & CSR MOR V, Rustam Aji kepada Kepala Pelaksana BPBD Jatim, Subhan Wahyudiono dan disaksikan oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

Agus Amperianto menyatakan bahwa Pertamina selaku Badan Usaha Milik Negara telah mengambil peran lebih dari tugas utamanya untuk menyalurkan energi. "Selain menjalankan tugas utama ini, kami juga bergerak untuk memberikan bantuan-bantuan kepada masyarakat yang terdampak dari Pandemi COVID-19," ujarnya.

Program Pertamina Peduli yang diusung oleh Pertamina Group tidak hanya memberikan APD melalui posko gugus tugas percepatanan penanganan, rumah sakit rujukan, dan puskesmas saja. Namun, juga menunjukkan kepedulian kepada pekerja sektor nonformal yang terdampak secara ekonomi.

"Tidak hanya itu, Pertamina juga tergerak mendukung eksistensi para pelaku bisnis Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Hal ini diwujudkan dengan sebagian dari APD yang disalurkan merupakan produk UMKM binaan Pertamina," tambah Agus.



Atas nama Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa memberikan apresiasi dan menyampaikan terima kasih atas bantuan Pertamina tersebut. Apalagi sampai hari ini, Pertamina juga membantu isi ulang LPG Bright Gas 12 kg, untuk Dapur Umum yang dikelola Dinas Sosial Jatim di Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik, selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Sementara itu menurut Rustam, Pertamina Group sendiri berharap agar bantuan ini dapat memberikan manfaat yang baik, baik kepada Pemerintah maupun masyarakat yang saat ini sedang sama-sama berjuang untuk menekan angka penyebaran COVID-19.

"Tentunya dalam situasi saat ini, antara perusahaan, pemerintah, masyarakat, dan semua elemen terkait harus saling bahu-membahu agar kita dapat menekan angka penyebaran COVID-19," ujar Rustam.

Hingga Kamis (7/5/2020) kemarin, Pertamina Group di Jawa Timur sudah menyalurkan bantuan senilai lebih dari Rp 2,9 miliar, melalui Program Pertamina Peduli Penanggulangan COVID-19. Upaya itu merupakan wujud bakti BUMN untuk Indonesia. [ito]

Tag : pertamina, ep, field, grup, jatim



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




No comments

blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat