10:00 . Kabar Duka, Bu Nyai Dewi, Anggota Dewan Perempuan FPKB Bojonegoro Wafat   |   12:00 . Pemuda Asal Bojonegoro Diduga Terpeleset di Jalur Leter E Gunung Rinjai   |   09:00 . Meneropong Spirit Literasi Dis Perpus Sip Bojonegoro   |   15:00 . Duh...!!! 85 Anak Ngebet Nikah Muda, Salah Satu Faktor Hamil dan Punya Anak   |   14:00 . Maling Motor Marak di Bojonegoro Barat, Warga Sebut Ciri-ciri Pelaku Sama   |   12:00 . Dipolisikan Dugaan Pungli, Ini Respon Humas dan Komite SMP di Kasiman   |   11:00 . Sapa Bupati, Jadi Ajang Warga Bojonegoro Mengadu ke Bupati Wahono   |   09:00 . Kerap Setor Tunai, Pedagang Kelapa Ungkap Manfaat Jadi Nasabah BRILink   |   08:00 . SMP Negeri di Kasiman Bojonegoro Dipolisikan Wali Murid Dugaan Pungli   |   18:30 . Manasik Haji CJH Bojonegoro   |   18:00 . Rp1,9 T Efisiensi Pemkab Bojonegoro, Paling Banyak Infrastruktur   |   17:30 . 1508 Calon Jemaah Haji Bojonegoro 2025   |   17:00 . 1508 CJH Ikuti Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kabupaten Bojonegoro di Go Fun   |   16:00 . Sekolah SD Bubar Gegara Bau Menyengat Pabrik Tembakau, Pernah Disegel Satpol PP   |   15:00 . Temui Pemimpin Cabang Bulog, Eko Wahyudi : Kita Dorong Bulog Untuk Tetap Serap   |  
Sun, 20 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Mengenal Trend Kecantikan Bekam yang Semakin Diminati

blokbojonegoro.com | Tuesday, 08 September 2020 12:00

Mengenal Trend Kecantikan Bekam yang Semakin Diminati

Kontributor: Maulina Alfiyana

blokBojonegoro.com - Banyak metode terapi kecantikan yang dapat digunakan untuk memiliki kulit cantik dan sehat sehingga tampil menarik. Salah satunya adalah dengan memilih metode bekam wajah.

Meskipun namanya masih belum terlalu dikenal, namun manfaat yang dirasakan tak akan kalah dengan metode perawatan wajah lainnya.

Metode perawatan kecantikan dengan cara bekam wajah memiliki banyak manfaat. Seperti yang dikatakan oleh Alfina, salah satu pemilik usaha jasa Bekam di Kabupaten Bojonegoro.

Menurutnya, penggunaan kosmetik setiap hari, polusi udara dan paparan sinar matahari dapat membuat wajah menjadi kusam. Terlebih, dari faktor hormonal dan juga pola konsumsi yang tidak sehat. Hal itu membuat wajah menjadi terlihat tidak segar. 

"Faktor-faktor tersebutlah yang membuat darah kotor menumpuk dan membuat wajah kusam dan juga terkadang menimbulkan jerawat," ujarnya.

Beragam manfaat juga dapat dirasakan oleh seorang yang melakukan bekam wajah. Metode tersebut dipercaya mampu melancarkan sirkulasi peredaran darah. Sehingga efeknya, wajah akan terlihat lebih segar.

Selain itu, bekam wajah juga bermanfaat untuk mengencangkan kulit wajah, mengangkat sel kulit mati dan juga dapat menghilangkan jerawat.

"Tak hanya bermanfaat untuk kecantikan, bekam wajah juga memiliki manfaat untuk kesehatan," imbuhnya.

Sementara, salah satu pasien bekam, Dhea mengatakan, dirinya baru kali pertama mencoba metode bekam wajah untuk alternatif kecantikan. Menurutnya, selain dapat merasakan manfaat untuk kecantikan, dia juga merasa lebih bugar usai melakukan bekam.

"Baru pertama melakukan bekam, tapi saya merasakan manfaat yang luar biasa, tubuh menjadi lebih bugar dan tidak gampang lelah," paparnya. [lin/lis]

Tag : Bekam, kecantikan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat