20:00 . Ahmad Naufal: Santri, Siswa, dan Sang Juara   |   08:00 . Dorong Digital Enterpreneur, Dosen UNUGIRI Berdayakan E-CoDigiMark pada Kader IPNU-IPPNU Bojonegoro   |   22:00 . Koma Selama Sepekan, Korban Pembacokan di Bojonegoro Berakhir Meninggal   |   20:00 . Pembinaan dan UKT UKM Pagar Nusa UNUGIRI Berlangsung Penuh Khidmat dan Semangat   |   18:00 . DPUPR Bina Marga Bojonegoro Angkat Bicara Soal Jalan Rusak di Desa Napis   |   16:00 . RA. Kartini, Ki Hajar Dewantara dan Literasi   |   13:00 . Sri Wahyuni Apresiasi Inovasi Dinas Pendidikan Jatim dalam Penuntasan Penyerahan Ijazah   |   12:00 . Gratis..! UPT BLK Bojonegoro Buka Pendaftaran Pelatihan Kerja dan Sertifikasi BNSP Tahap 3   |   11:00 . Pengumuman Kelulusan, Begini Ungkapan dan imbauan Cabdin Bojonegoro   |   18:00 . Jalan Rusak Parah, Warga Bojonegoro Ditandu 6 Kilometer Usai Melahirkan   |   12:00 . Mashallo, Camilan Lokal Bojonegoro yang Tembus Pasar Digital dan Berdayakan Ibu Rumah Tangga   |   10:00 . Guru Matematika di Bojonegoro Ikuti Pelatihan AI dan LaTeX   |   09:00 . Upaya RJ Gagal, Pemotor Tanpa SIM dan Helm Minta Ganti Rugi Rp300 Juta   |   08:00 . Berkas Ditolak Jaksa, Polisi Gelar Reka Adegan Kecelakaan Mobil vs Motor di Bojonegoro   |   17:00 . Pulang Ngaji, Perempuan di Bojonegoro Meninggal Tersambar Kereta   |  
Wed, 07 May 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Reses DPRD Bojonegoro 1 Tahun 2021

Serap Aspirasi, Sasa Prihatin Masalah Pendidikan dan Kesehatan

blokbojonegoro.com | Friday, 29 January 2021 20:00

Serap Aspirasi, Sasa Prihatin Masalah Pendidikan dan Kesehatan

Reporter: M. Yazid

blokBojonegoro.com - Seluruh anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro melaksanakan reses masa sidang 1 tahun 2021, termasuk Natasha Devianti. Politisi perempuan PDI Perjungan itu prihatin terhadap pendidikan dan kesehatan, mengingat pandemi Covid-19 masih berlangsung.

Kegiatan reses tetap memperhatikan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 dengan menjaga jarak, memakai masker dan mencuci tangan. Termasuk dalam pelaksanaan kegiatan, tidak mengundang banyak orang agar tidak menciptakan kerumunan masyarakat lebih banyak.

"Pandemi Covid-19 yang masih berlangsung, membuat semua aspek terdampak termasuk pendidikan dan kesehatan," kata Natasha Devianti saat melangsungkan reses I di Desa Sumberagung, Kecamatan Dander Kabupaten Bojonegoro, Jumat (29/1/2021).

Diungkapkan Sasa, panggilan Natasha Devianti yang duduk di Komisi C membidangi pendidikan dan kesehatan, sudah berkoordinasi dengan dinas pendidikan. Pasalnya saat pandemi Covid-19 seluruh sekolah diliburkan, beralih sekolah daring maupun virtual.

"Sekolah tidak hanya daring, tapi perlu skill. Kekhawatiran lainnya bila masuk sekolah muncul klaster baru di sekolahan, namun harus ada solusi," paparnya kepada peserta reses.

Ditambahkan, kasus Covid-19 masih mengalami peningkatan, supaya masyarakat mematuhi protokol kesehatan. Sekaligus mengingatkan penggunaan vaksin benar-benar aman, setelah kemarin disuntikan pertama kepada Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah).

"Vaksin aman, sudah disuntikkan ke Forkopimda dan selanjutnya nanti kepada tenaga medis. Itu upaya menjaga kesehatan dari Covid-19, karena tidak ada obatnya," imbuhnya.

Sementara itu Pj Kades Sumberagung, Zainal Arifin mengucapkan terimakasih atas diselenggarakannya reses untuk menyerap aspirasi masyarakat di Desa Sumberagung. Hal ini menunjukkan kedekatan wakil rakyat dengan warga, menyampaikan harapan-harapan masyarakat.

"Semoga membawa berkah dan menambah silaturrohim dengan semuanya," pungkas mantan Sekretaris Desa Sumberagung itu.

Tampak dalam kegiatan reses yang menerapkan protokol kesehatan Covid-19 diikuti pengurus DPC, PAC dan ranting PDIP serta perangkat desa yang dibatasi hanya sekitar 30 orang saja, karena biasanya sebelum pandemi Covid-19 100 orang. Peserta reses dalam menyampaikan aspirasi disampaikan secara tertulis, agar menyingkat waktu. [zid/lis]

 

 

Tag : Reses, DPRD, masyarakat



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




No comments

blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat