Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Aplikasi e-Tilang akan Diterapkan di Bojonegoro?

blokbojonegoro.com | Wednesday, 17 February 2021 12:00

Aplikasi e-Tilang akan Diterapkan di Bojonegoro?

Kontributor: Uul Lyatin

blokBojonegoro.com - Guna menyesuaikan dengan zaman yang semakin canggih dan modern, Pemerintah Kabupaten Bojonegoro dan Polres Bojonegoro tengah mempersiapkan sistem tilang elektronik.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bojonegoro, Andik Sudjarwo menerangkan, saat ini Dishub telah mempersiapkan aplikasi untuk pelaksanaan tilang elektronik.

“Seperti persiapan piranti elektronik dan sinkronisasi data dengan pihak Polres Bojonegoro,” jelasnya.

Baik Kepala Dishub, Kapolres dan juga Kasatlantas telah melakukan koordinasi dan pengecekan perangkat sebagai salah satu pendukung guna melakukan penerapan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) atau yang disebut tilang elektronik pada hari Rabu lalu (10/2/2021).

Andik Sudjarwo mengungkapkan, Dinas Perhubungan membantu dalam perangkat lunak dan aplikasi, selain itu terkait penilaian pelanggaran dan penegakan hukum ditangani Polres selaku leading sektor yang berwenang.

Kepala Dinas Perhubungan enggan berkomentar lebih jauh, karena ia harus berkoordinasi dengan Polres Bojonegoro mulai dari sosialisasi hingga alur penerapan ETLE tersebut. “Dishub hanya supporting perangkat lunak dan aplikasinya saja.” tutupnya. [uul/mu]

Tag : tilang elektronik, e tilang



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini